1. Resep

Wedang Uwuh Jogja: Manfaat, Bahan, Resep, & Cara Membuatnya

Di musim hujan seperti ini menikmati segelas minuman hangat yang menyehatkan pasti enak, bukan? Kalau begitu, kebetulan sekali, kali ini Kuliner Kota akan mengajakmu untuk mencari tahu berbagai hal tentang wedang uwuh Jogja. Minuman kaya rempah yang satu ini memang sangat cocok dihidangkan selagi hangat.

Jika kamu tidak berada di Jogja, jangan khawatir, karena kamu juga bisa membuat minuman ini sendiri di rumah. Untuk mengetahui sejarah, resep, dan manfaat wedang ini, simak pembahasan lengkapnya di bawah ini!

Sejarah Wedang Uwuh, Wedang “Sampah” Kaya Khasiat

Sejarah Wedang UwuhSejarah Wedang Uwuh (sumber: @nonik_nurul on Instagram)
Sejarah Wedang UwuhSejarah Wedang Uwuh (sumber: @nonik_nurul on Instagram)

Wedang uwuh adalah minuman yang terbuat dari campuran berbagai rempah dan daun herbal pilihan. Karena menggunakan bahan alami dan proses pembuatannya yang sederhana, minuman khas Indonesia ini memiliki banyak khasiat sehingga baik untuk kesehatan tubuh dan aman dikonsumsi setiap hari.

Aslinya, wedang uwuh berasal dari Yogyakarta. Di kota itu, minuman ini biasanya dijual di berbagai angkringan dengan harga yang relatif sangat terjangkau. Untuk satu gelasnya, harga wedang uwuh dipatok dari kisaran Rp.5.000 hingga Rp.10.000 saja.

Nama minuman ini juga sangat unik, diambil dari kata dalam bahasa Jawa, “wedang” dan “uwuh”  yang berarti “minuman” dan “sampah”. Dinamakan demikian karena minuman tradisional ini biasa disajikan bersama dengan rempah yang belum disaring dan terlihat berantakan seperti sampah.

Selain karena penampilannya, ada juga cerita yang melatarbelakangi sejarah wedang uwuh Jogja. Cerita ini berkisah tentang Sultan Agung yang pada waktu itu masih berkedudukan sebagai Raja Mataram. Beliau sedang mencari tempat untuk keluarga dan para pengawalnya beristirahat. Demi menemukan tempat itu, Sultan Agung memutuskan untuk bertapa.

Di malam harinya, beliau meminta untuk dihidangkan sebuah minuman yang dapat menghangatkan tubuh. Namun sayang, saat minuman itu diletakkan di bawah pohon dekat tempat sang Sultan bertapa, ada beberapa daun dan ranting yang masuk ke dalamnya. Tidak menyadari hal itu, Sultan Agung tetap meminumnya hingga habis dan merasa bahwa wedang tersebut sangat nikmat. Hal hasil beliau meminta pengawalnya untuk membuatkan minuman yang sama lagi. Minuman inilah yang pada akhirnya menjadi wedang sampah atau uwuh.

5 Manfaat Wedang Uwuh untuk Kesehatan

Selain untuk menghangatkan tubuh, masih banyak manfaat wedang uwuh lainnya yang bisa kamu rasakan. Apa sajakah itu? Silahkan, simak pembahasannya berikut.

Manfaat Wedang Uwuh (sumber: @tukangkuliner2an on Instagram)
Manfaat Wedang Uwuh (sumber: @tukangkuliner2an on Instagram)

1. Mempercepat Penyembuhan Radang dan Luka

Berdasarkan sebuah studi, terbukti bahwa beberapa bahan wedang uwuh, seperti kayu manis dan kapulaga, memiliki sifat anti-inflamasi yang cukup kuat. Sifat anti-inflamasi ini sangat berguna untuk melindungi sel dalam tubuh agar terhindar dari kerusakan dan menghentikan peradangan yang ada.

Dengan mengkonsumsinya secara rutin, kamu dapat merasakan khasiat wedang uwuh yang satu ini dan menurunkan resiko sakit akibat peradangan yang disebabkan masuknya zat asing ke dalam tubuh.

2. Menstabilkan Peredaran Darah

Manfaat wedang uwuh ini bisa kamu rasanya jika kamu memberi perasa manis pada wedang dengan gula batu. Itu karena gula batu dianggap dapat meningkatkan kadar hemoglobin dalam tubuh. Dengan begitu resiko terkena anemia, pusing, dan kulit pucat pun dapat terminimalisir dan peredaran darah bisa terstabilkan kembali.

3. Mengobati Alergi dan Keracunan Makanan

Wedang sampah mempunyai sifat anti alergi yang berasal dari penggunaan kayu secang, terutama yang berjenis secang chalcone. Dengan mengkonsumsi minuman ini, apalagi jika dilakukan secara rutin, gejala alergi yang kamu rasakan akan berkurang. Termasuk juga gejala alergi yang diakibat oleh salah makanan.

4. Mencegah Diabetes dan Penyakit Jantung

Brazilein atau pigmen merah yang terlihat pada air rebusan kayu secang ternyata bukan hanya mempercantik penampilan minuman ini, tapi juga baik untuk menjaga kesehatan jantung. Selain itu, manfaat wedang uwuh bagi kesehatan jantung juga berasal dari penggunaan kayu manis yang dapat menurunkan resiko penyakit jantung.

Khasiat wedang uwuh lain adalah berkurangnya resiko penyakit diabetes. Itu karena air rebusan kayu manis juga dapat membantu mengurangi kadar gula darah dalam tubuh. Tapi, tentu saja manfaat ini baru bisa kamu rasakan dengan maksimal jika minuman herbal ini dikonsumsi secara rutin dan dalam jangka waktu yang lama. 

5. Menjadi Asupan Antioksidan

Antioksidan sangat dibutuhkan oleh tubuh untuk melindungi sel-sel dari radikal bebas yang bersifat destruktif. Oleh karena itu, penting sekali untuk secara rutin memenuhi asupan antioksidan harian. Hal ini dapat mengurangi resiko terkena berbagai penyakit kronis, seperti gagal jantung, hipertensi, kanker, dll.

Ternyata, minuman khas Jogja ini bisa juga kamu jadikan sebagai asupan antioksidan yang baik. Minuman rempah ini yang bahkan lebih baik dari teh yang memiliki efek samping berupa kecanduan kafein dan memicu asam lambung. Antioksidan pada wedang sampah dihasilkan dari beberapa rempah, di antaranya kayu secang dan cengkeh.

Di dalam cengkeh terkandung sebuah senyawa bernama eugenol yang berfungsi sebagai antioksidan alami. Sebuah penelitian bahkan membuktikan jika kerusakan oksidatif akibat pengaruh radikal bebas dapat lima kali lebih efektif dihentikan oleh senyawa eugenol daripada oleh vitamin E dan berbagai antioksidan lainnya.

Bahan dan Komposisi Wedang Uwuh

Bahan dan Komposisi Wedang Uwuh (sumber: @saribumi_herbalshop on Instagram)
Bahan dan Komposisi Wedang Uwuh (sumber: @saribumi_herbalshop on Instagram)

Bahan wedang uwuh sebenarnya cukup sederhana, hanya terdiri dari berbagai macam campuran rempah yang akan direbus secara bersamaan. Rempah-rempah tersebut contohnya jahe, kayu manis, kayu secang, cengkeh, bunga lawang, dan beberapa dedaunan tertentu.

Umumnya, rempah yang digunakan ini adalah rempah asli yang masih segar. Namun seiring berjalannya waktu, saat ini banyak juga komposisi wedang uwuh yang berisi rempah-rempah kering dan kemudian penyajiannya dilakukan secara instan seperti teh celup.

Resep Wedang Uwuh Terbaik dan Cara Membuatnya

Berikut Kuliner Kota sudah menyiapkan resep wedang uwuh lengkap dengan cara membuatnya yang mudah dan praktis. Setelah mengetahui cara membuat wedang uwuh, dijamin kamu pasti bisa menikmatinya kapan saja. Yuk, simak resepnya di bawah ini!

Recipe By Kuliner Kota
Course: Beverage Cusine:Indonesian Difficulty:Easy

Servings

10 minutes

Preparing Time

5 minutes

Cooking Time

10 minutes

Calories

kcal

INGREDIENTS

  1. 500 ml air

  2. 10 gram kayu secang serut

  3. 5 buah biji cengkeh

  4. 3 lembar daun pala kering

  5. 3 lembar daun cengkeh kering

  6. 3 lembar daun kayu manis kering

  7. 3 lembar daun jeruk

  8. 1 lembar daun pandan

  9. 2 batang serai, pipihkan

  10. 1 buah bunga lawang

  11. 10 cm kayu manis

  12. 3 butir kapulaga

  13. ⅕ butir biji pala

  14. 3 ruas jahe

  15. Gula batu

DIRECTION

  1. Bakar sebentar jahe agar aromanya lebih keluar, setelah itu pipihkan.

  2. Siapkan panci, rebus air hingga mendidih, dan masukkan jahe yang sudah pipih.

  3. Masukkan juga semua bahan yang lainnya, aduk-aduk hingga wedang tercium wangi dan warnanya berubah menjadi merah pekat.

  4. Setelah kurang lebih 10 menit, matikan kompor dan angkat rebusan wedang yang sudah matang.

  5. Sajikan selagi hangat. Agar dapat diminum dengan lebih mudah, kamu juga bisa menyaring hasilnya.

  6. Resep wedang uwuh selesai.

NOTES

    Baca juga: 18 Oleh-oleh Khas Jogja Paling Populer 2020

    Nah, bagaimana menurutmu? Ternyata minuman sederhana yang satu ini patut untuk dicoba, kan? Kalau begitu, pastikan kamu mencatat resep dan cara membuat wedang uwuh yang baik dan berkhasiat. Agar mendapat manfaatnya secara maksimal, jangan lupa untuk meminum wedang yang satu ini secara rutin. Ajak juga keluarga dan para sahabat mu untuk mencicipinya, ya. Selamat mencoba!

    Tidak ada komentar

    Komentar untuk: Wedang Uwuh Jogja: Manfaat, Bahan, Resep, & Cara Membuatnya

      Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

      ARTIKEL TERBARU

      Trending

      Padang, ibukota Sumatera Barat, tak hanya terkenal dengan keindahan alam dan budayanya, tetapi juga kulinernya yang menggoda selera. Bagi para pecinta kuliner, mencicipi masakan Padang yang kaya rempah dan penuh cita rasa bisa menjadi pengalaman tak terlupakan. Namun, perjalanan kuliner tak lengkap rasanya tanpa membawa pulang oleh-oleh khas Padang. Beragam pilihan oleh-oleh tersedia, mulai dari […]
        Ragam oleh-oleh khas Batang bisa Anda temukan dengan mudah sebagai buah tangan ketika berkunjung di daerah ini. Batang merupakan sebuah kabupaten di Jawa Tengah yang menyimpan pesona alam memukau sehingga sering dikunjungi saat liburan. Artikel ini akan memberikan referensi oleh-oleh khas Batang yang bisa Anda jadikan buah tangan. Untuk lebih lengkapnya, yuk simak ulasan berikut […]