1. Resep

6 Resep Makanan Tahun Baru Bakar Dengan Budget 50 Ribu

Siapa nih yang sudah tidak sabar untuk menyambut tahun baru 2022? Meski masih masa pandemi, tidak ada salahnya jika kamu membuat perayaan kecil bersama keluarga di rumah. Berikut ini Kuliner Kota sudah menyiapkan aneka menu makanan tahun baru bakar yang bisa kamu buat dengan budget 50 ribu saja.

Tradisi Bakar-Bakaran di Malam Tahun Baru

Malam pergantian tahun atau tahun baru memang rasanya kurang lengkap jika dilewatkan begitu saja. Oleh karena itu, masyarakat Indonesia biasanya merayakan hal ini dengan berbagai cara, ada yang pergi liburan, main kembang api, atau menonton acara perayaan khas tahun baru. Namun, yang paling menjadi favorit banyak keluarga adalah tradisi bakar-bakaran.

Yap, momen bakar-bakaran di rumah memang menyenangkan. Ada berbagai jenis makanan tahun baru yang bisa dibuat, seperti jagung bakar, ayam bakar, ikan bakar, dsb. Di masa pandemi seperti sekarang, kamu juga tetap bisa melakukan tradisi ini meski dengan budget terbatas, lho. Itu karena bahan-bahan yang diperlukan untuk bakar-bakaran lebih fleksibel dan simpel.

6 Resep Makanan Tahun Baru Bakar Murah Meriah, Cukup Dengan 50 Ribu!

Berikut adalah aneka menu tahun baru lengkap dengan resep dan cara membuatnya. Semua menu di bawah sangat praktis untuk dibuat di rumah. Dan, yang tidak kalah penting, budget yang dibutuhkan pun tidak besar, lho. Yuk, langsung simak semua resepnya!

1. Sosis Bakar

Salah satu menu makanan tahun baru yang dimasak dengan cara dibakar adalah sosis bakar. Menu ini sangat disukai masyarakat Indonesia karena praktis dan tentunya murah meriah. Kamu bisa mendapatkan 1 bungkus sosis ayam berkualitas sedang isi 15 buah dengan harga berkisar Rp16.000-Rp28.000. Murah, bukan?

Recipe By Kuliner Kota
Course: Appetizer Cusine:Indonesian Difficulty:Easy

Servings

10 minutes

Preparing Time

30 minutes

Cooking Time

15 minutes

Calories

140 kcal

INGREDIENTS

  1. 10 potong sosis ayam/sapi

  2. 5 sdm kecap manis

  3. 3 sdm saus pedas

  4. 4 sdm sambal tomat

  5. 1 sdt lada bubuk

  6. 2 sdm mentega

  7. Tusuk sate

DIRECTION

  1. Tusuk masing-maisng sosis dengan tusuk sate, setelah itu iris bagian sisinya agar bumbu meresap.

  2. Campur kecap manis, saus, sambal, dan mentega. Aduk hingga rasa dan menteganya tidak lagi menggumpal.

  3. Olesi sosis dengan bumbu hingga merata sambil mulai nyalakan api atau arang untuk membakar. Jika ingin praktis, bisa juga membakarnya degan teflon di kompor.

  4. Kemudian, bakar hingga sosis matang dan merekah.

  5. Resep makanan tahun baru: Sosis Bakar selesai.

NOTES

    2. Bakso Bakar

    Selain sosis, menggunakan bakso sebagai bahan untuk makanan bakar bakaran di tahun baru juga merupakan pilihan yang tepat, lho. Apalagi bakso juga sangat mudah didapatkan, kamu bisa membelinya di supermarket ataupun tukang bakso pinggir jalan terdekat.

    Harga bakso kemasan yang berisi 50 buah pun beragam, mulai dari Rp15.000 hingga Rp40.000-an. Yuk, tunggu apalagi, cobain langsung resep makanan tahun baru yang satu ini!

    Recipe By Kuliner Kota
    Course: Appetizer Cusine:Indonesian Difficulty:Easy

    Servings

    10 minutes

    Preparing Time

    30 minutes

    Cooking Time

    15 minutes

    Calories

    202 kcal

    INGREDIENTS

    1. 30 butir bakso

    2. 10 buah tusuk sate

    3. 4 siung bawang putih

    4. 3 siung bawang merah

    5. 4 sdm saus cabai

    6. 4 sdm saus tomat

    7. 3 sdm kecap manis

    8. 1 sdm saus tiram

    9. 1 sdt ketumbar

    10. 1 sdm gula pasir

    11. 1 sdt garam

    12. Air secukupnya

    DIRECTION

    1. Haluskan bawang merah, bawang putih, garam, dan ketumbar dengan cara diulek. 

    2. Tumis bumbu halus hingga aromanya keluar, kemudian tambahkan sedikit air dan gula.

    3. Tambahkan kecap manis, saus tiram, saus cabai, dan saus tomat, aduk hingga semua bahan tercampur.

    4. Masukkan bakso utuh, aduk kembali dan pastikan semua bakso sudah terlumuri bumbu.

    5. Aduk-aduk terus hingga air mulai mengering, jika sudah matikan kompor.

    6. Tusuk tiga buah bakso untuk satu tusuk sate.

    7. Bakar bakso bolak balik hingga semua sisinya matang sempurna.

    8. Resep menu makanan tahun baru: Bakso Bakar selesai.

    NOTES

      3. Cilok Bakar

      Jika kamu merasa sosis dan bakso masih belum cukup murah, tenang, kamu bisa mencoba resep cilok bakar berikut ini. Caranya mudah dan kamu juga bisa membuat ciloknya sendiri di rumah, dengan begitu budget yang kamu perlukan pun dijamin akan lebih sedikit. Langsung saja kita simak resepnya di bawah ini.

      Recipe By Kuliner Kota
      Course: Appetizer Cusine:Indonesian Difficulty:Easy

      Servings

      10 minutes

      Preparing Time

      30 minutes

      Cooking Time

      15 minutes

      Calories

      266 kcal

      INGREDIENTS

      1. 300 gram tepung tapioka

      2. 200 gram tepung terigu

      3. 5 siung bawang putih, haluskan

      4. 2 siung bawang merah, haluskan

      5. 4 sdm mentega

      6. 4 sdm saus cabai

      7. 3 sdm saus tomat

      8. 3 sdm kecap manis

      9. 1 sdm saus tiram

      10. 1 sdt garam

      11. 1 batang seledri, iris tipis

      12. Air panas secukupnya

      DIRECTION

      1. Campurkan tepung tapioka dengan terigu, bawang merah, bawang putih, garam, dan daun seledri.

      2. Tuangkan air panas secara perlahan sambil mulai aduk adonannya.

      3. Setelah mulai tercampur dan dingin, uleni dengan tangan hingga kalis sempurna.

      4. Bentuk bulat adonan dengan ukuran sesuai selera.

      5. Didihkan air secukupnya di panci, kemudian rebus adonan cilok hingga mengambang di permukaan dan matang.

      6. Sementara itu, campurkan saus cabai, saus tomat, saus tiram, kecap, dan mentega.

      7. Tusuk cilok dengan tusukan sate lalu olesi dengan bumbu yang sudah tercampur.

      8. Bakar cilok hingga matang dan harum.

      9. Resep makanan tahun baru: Cilok Bakar selesai.

      NOTES

        4. Jagung Bakar

        Makanan bakar bakaran khas tahun baru selanjutnya sudah populer sejak lama, nih. Apalagi kalau bukan jagung bakar. Sayuran yang satu ini juga bisa kamu dapatkan dengan harga yang murah lho, Sobat Kuliner. Harga satuannya di pasaran hanya sekitar Rp5.000 saja. So, jangan lupa catat resep menu tahun bakar di bawah ini, ya!

        Recipe By Kuliner Kota
        Course: Appetizer Cusine:Indonesian Difficulty:Easy

        Servings

        10 minutes

        Preparing Time

        30 minutes

        Cooking Time

        15 minutes

        Calories

        50 kcal

        INGREDIENTS

        1. 5 buah jagung manis, cuci bersih

        2. 5 buah cabai merah keriting

        3. 3 siung bawang merah

        4. 3 siung bawang putih

        5. 3 sdm mentega

        6. 3 sdm saus cabai

        7. Garam, gula, dan kaldu jamur secukupnya

        DIRECTION

        1. Haluskan bawang merah, bawang putih, dan cabai keriting dengan cara diulek.

        2. Tumis bumbu halus hingga harum dan matang, kemudian tiriskan.

        3. Lelehkan mentaga di atas teflon dengan api sekecil, setelah meleleh masukkan tumisan bumbu halus dan aduk hingga rata.

        4. Tambahkan dengan saus cabai, saus tomat, gula, garam, dan kaldu jamur.

        5. Aduk bumbu olesan hingga matang, kemudian taruh di wadah dan biarkan hingga dingin.

        6. Sementara itu, olesi jagung dengan mentega lalu bakar di atas arang yang sudah memanas.

        7. Tunggu hingga jagung setengah matang lalu olesi dengan bumbu olesan yang telah diaduk kembali,

        8. Bolak balik jagung hingga matang sempurna.

        9. Resep menu makanan tahun baru: Jagung Bakar selesai.

        NOTES

          5. Cumi Bakar

          Cumi utuh atau sotong tidak perlu diragukan lagi kelezatannya. Meski harganya tidak semurah bahan-bahan lainnya, tapi kamu masih bisa kok menemukan 500 gram cumi dengan harga sekitar Rp25.000-Rp30.000 di pasar. Makanya, makanan tahun baru yang satu ini masih cukup terjangkau, kan? Berikut adalah resep dan cara membuatnya.

          Recipe By Kuliner Kota
          Course: Appetizer Cusine:Indonesian Difficulty:Easy

          Servings

          10 minutes

          Preparing Time

          30 minutes

          Cooking Time

          15 minutes

          Calories

          92 kcal

          INGREDIENTS

          1. 300 gram cumi, cuci bersih

          2. 5 buah cabai keriting

          3. 2 buah cabai besar

          4. 6 siung bawang merah

          5. 4 siung bawang putih

          6. 1 buah jeruk nipis

          7. 5 sdm kecap manis

          8. 2 sdm saus tiram

          9. 3 sdm mentega

          10. 3 buah daun jeruk, buang bagian tengahnya

          11. 1 sdm kaldu jamur

          12. ½ sdt garam

          13. ½ sdt terasi, haluskan

          DIRECTION

          1. Buang bagian kepala cumi dan tulang di bagian dalamnya (opsional).

          2. Setelah itu, potong-potong bagian sisi cumi, namun jangan sampai putus.

          3. Marinasi dengan garamda dan perasan jeruk nipis.

          4. Haluskan bawang merah, bawang putih, cabai keriting, cabai besar menggunakan blender atau ulekan.

          5. Tumis bumbu halus dengan sedikit minyak hingga harum lalu tambahkan terasi.

          6. Tambahkan dengan mentega, kaldu, saus tiram, kecap, perasan jeruk nipis, dan daun jeruk, aduk kembali hingga matang.

          7. Bakar cumi sambil mulai olesi dengan bumbu, bolak balik dan pastikan kedua sisinya matang.

          8. Resep menu makanan tahun baru: Cumi Bakar selesai.

          NOTES

            6. Pisang Bakar

            Setelah puas dengan menu tahun baru yang asin dan gurih, kali ini Kuliner Kota punya resep pisang bakar manis spesial. Dengan harga Rp20.000-Rp28,000 kamu sudah bisa mendapatkan sesisir pisang kepok yang cocok banget untuk dibakar. Selain kepok, kamu bisa juga menggantinya dengan pisang uli.

            Recipe By Kuliner Kota
            Course: Appetizer Cusine:Indonesian Difficulty:Easy

            Servings

            10 minutes

            Preparing Time

            30 minutes

            Cooking Time

            15 minutes

            Calories

            150 kcal

            INGREDIENTS

            1. 10 buah pisang kepok

            2. 50 gram keju, parut

            3. 100 gram coklat batang

            4. 50 gram krim kental

            DIRECTION

            1. Lelehkan coklat batang dengan menaruhnya di atas air panas, jangan lelehkan coklat langsung menggunakan api.

            2. Setelah itu, campurkan lelehan coklat dengan krim kental, aduk hingga coklat dan krim benar-benar tercampur.

            3. Sementara itu, belah pisang menjadi dua bagian.

            4. Olesi pisang dengan mentega, lalu bakar di atas teflon menggunakan api kecil. Bolak balik hingga kedua sisinya matang.

            5. Tuangkan topping coklat ke atas pisang yang sudah matang, kemudian tambahkan parutan keju.

            6. Resep makanan tahun baru: Pisang Bakar selesai.

            NOTES

              Baca juga: 15 Resep Kue Natal dan Tahun Baru 2022 Sederhana

              Itulah berbagai resep makanan tahun baru yang pastinya mudah dan praktis untuk dibuat di rumah. Kamu juga tidak perlu khawatir masalah budget, karena semua menu di atas bisa kamu dapatkan dengan murah meriah. So, sudah tahu mau makanan bakar-bakaran apa tahun baru 2022 nanti?

              Tidak ada komentar

              Komentar untuk: 6 Resep Makanan Tahun Baru Bakar Dengan Budget 50 Ribu

                Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

                ARTIKEL TERBARU

                  Ragam oleh-oleh khas Batang bisa Anda temukan dengan mudah sebagai buah tangan ketika berkunjung di daerah ini. Batang merupakan sebuah kabupaten di Jawa Tengah yang menyimpan pesona alam memukau sehingga sering dikunjungi saat liburan. Artikel ini akan memberikan referensi oleh-oleh khas Batang yang bisa Anda jadikan buah tangan. Untuk lebih lengkapnya, yuk simak ulasan berikut […]

                Trending

                Kota Sorong terkenal akan destinasi wisata alamnya yang menakjubkan hingga oleh-oleh khas Sorong yang bermacam-macam. Selain pernak-pernik, batik cenderawasih, dan noken yang berbau etnis, kamu juga bisa mengeksplorasi kuliner khas Sorong. Setelah puas berlibur di sana, berburu oleh-oleh khas Papua, khususnya Sorong adalah salah satu hal yang tidak boleh dilewatkan. Nah, bagi kamu yang masih […]
                Padang, ibukota Sumatera Barat, tak hanya terkenal dengan keindahan alam dan budayanya, tetapi juga kulinernya yang menggoda selera. Bagi para pecinta kuliner, mencicipi masakan Padang yang kaya rempah dan penuh cita rasa bisa menjadi pengalaman tak terlupakan. Namun, perjalanan kuliner tak lengkap rasanya tanpa membawa pulang oleh-oleh khas Padang. Beragam pilihan oleh-oleh tersedia, mulai dari […]