1. Resep

Resep Tempe Bacem Sederhana, Lezat, & Bergizi untuk Sarapan

Bagi kalian para pecinta kuliner manis pasti sudah tidak asing dengan masakan bacem. Yaps, bacem merupakan masakan khas Indonesia yang didominasi rasa manis, legit yang bikin siapa saja tergoda. Kalian bisa mengolah aneka bahan seperti tempe, tahu ataupun ayam menjadi bacem. Untuk itu, bagi kalian yang ingin menghadirkan menu bacem, Kuliner Kota punya resep tempe bacem sederhana ala rumahan yang bisa dicoba. Pastinya juga harganya ekonomis namun cita rasanya sekelas restoran di hotel berbintang. Berikut penjelasan lengkapnya.

 

Sejarah Bacem

Sebelum kalian mencoba resep tempe bacem ala Kuliner Kota, perlu diketahui bacem merupakan makanan tradisional Indonesia yang identik dengan kota Jawa Tengah. Yaps, kota Jawa Tengah memang terkenal memiliki panganan khas dengan cita rasa manis terkhusus Kota Yogyakarta. Masakan bacem sendiri tidak semata-mata datang begitu saja di Jogja. Pangan ini hadir akibat dari adanya peristiwa tanam paksa atau cultuurstelsel oleh pemerintah kolonial Belanda di pertengahan abad ke-19.

Masyarakat pada masa itu dipaksa untuk menanam tebu di perbatasan timur Yogyakarta. Hasil panen yang begitu melimpah diolah menjadi gula, melimpahnya produksi gula akibat panen tersebut mengakibatkan merosotnya harga gula. Oleh sebab itulah saking melimpahnya gula dan harga murah, masyarakat mengolah beberapa makanan menggunakan gula.

Itulah sebabnya, kita bisa menikmati olah masakan bacem dengan cita rasa manis dan gurih sampai hari. Selain punya cita rasa manis yang khas, bacem juga jadi salah satu alternatif untuk mengawetkan makanan loh. Tapi sebelum itu, yuk coba kreasikan resep tempe bacem ala Kuliner Kota ini terlebih dulu.

 

Resep Tempe Bacem

Resep Tempe Bacem, Foto oleh Healty Detik Com

 

Resep Tempe Bacem

Untuk menghasilkan cita rasa tempe bacem yang nikmat layaknya di Jogja, kamu perlu menyiapkan bahan-bahan berikut ini. Pastikan baca resep bacem tempe sampai lengkap yang sobat Kuliner Kota.

 

Bahan Membuat Tempe Bacem

 

  • ¼ sendok teh ketumbar bubuk,
  • Jinten bubuk seperempat sendok teh,
  • 50 Gram gula merah,
  • 1 Batang sereh yang sudah di geprek,
  • 4 Lembar daun jeruk,
  • 2 Papan tempe potong menjadi 8 bagian,
  • Margarine untuk menggoreng secukupnya,
  • Penyedap rasa secukupnya,
  • Air secukupnya,

 

Cara Membuat Bacem Tempe

 

  1. Panaskan margarine dengan api sedang,
  2. Tumis bumbu, jintan bubuk, ketumbar bubuk, gula merah, sereh yang sudah di geprek, daun jeruk dan jahe,
  3. Tambahkan sedikit air dan penyedap rasa setelah bumbu harum,
  4. Masukkan tempe yang sudah dipotong-potong. Tunggu bumbu meresep kira-kira 10 menit sampai 15 menit,
  5. Setelah bumbu benar-benar merasap, angkat dan sajikan.

Bagaimana mudah bukan resep tempe bacem ala Kuliner Kota diatas? Untuk satu kali memasak resep bacem tempe tersebut bisa untuk 3 orang – 5 orang. Dengan range budget kira-kira kurang dari Rp20.000 serta waktu memasaknya sekitar 30 menit.

 

Tempe Bacem

Tempe Bacem, Foto oleh Mommy Asia Id

 

Kadungan Gizi Tempe Bacem

Kandungan nutrisi dalam satu potong tempe bacem terdiri dari 49 kkal kalori, 3,1g lemak, 2,23h karbohidrat dan 3,37g protein. Jadi, pastinya akan membuat kamu lebih berenergi jika mengkonsumsinya sebagai menu sarapan ataupun makan malam.

 

Tips Memasak Tempe Bacem 

Agar kreasi resep tempe bacem yang kamu buat terasa lezat dan makin menggugah selera, jangan lupa gunakan api kecil, aduk sesekali dan gunakan air secukupnya. Proses ini bertujuan untuk membuat bumbu bisa meresap sempurna dan tempe bacem lebih awet sampai berhari-hari.

Jadi, tertarik mengkreasikan tempe bacem di rumah sobat Kuliner Kota! Kalian bisa menikmatinya bersama nasi hangat, jadah ataupun uli ketan lho sebagai pelengkapnya. Semua sama-sama nikmatnya, tergantung selera saja. Jadi, mau memasak tempe bacem, atau tahu tempe bacem hari ini?

Baca Juga : 30 Resep Olahan Tempe Kekinian Terhits & Info Kalorinya

Tidak ada komentar

Komentar untuk: Resep Tempe Bacem Sederhana, Lezat, & Bergizi untuk Sarapan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    ARTIKEL TERBARU

      Ragam oleh-oleh khas Batang bisa Anda temukan dengan mudah sebagai buah tangan ketika berkunjung di daerah ini. Batang merupakan sebuah kabupaten di Jawa Tengah yang menyimpan pesona alam memukau sehingga sering dikunjungi saat liburan. Artikel ini akan memberikan referensi oleh-oleh khas Batang yang bisa Anda jadikan buah tangan. Untuk lebih lengkapnya, yuk simak ulasan berikut […]

    Trending

    Kota Sorong terkenal akan destinasi wisata alamnya yang menakjubkan hingga oleh-oleh khas Sorong yang bermacam-macam. Selain pernak-pernik, batik cenderawasih, dan noken yang berbau etnis, kamu juga bisa mengeksplorasi kuliner khas Sorong. Setelah puas berlibur di sana, berburu oleh-oleh khas Papua, khususnya Sorong adalah salah satu hal yang tidak boleh dilewatkan. Nah, bagi kamu yang masih […]
    Padang, ibukota Sumatera Barat, tak hanya terkenal dengan keindahan alam dan budayanya, tetapi juga kulinernya yang menggoda selera. Bagi para pecinta kuliner, mencicipi masakan Padang yang kaya rempah dan penuh cita rasa bisa menjadi pengalaman tak terlupakan. Namun, perjalanan kuliner tak lengkap rasanya tanpa membawa pulang oleh-oleh khas Padang. Beragam pilihan oleh-oleh tersedia, mulai dari […]