1. Ramadhan
  2. Resep

10 Resep Takjil Simpel Buat Teman Buka Puasa

Takjil menjadi hal yang mesti ada selama bulan Ramadhan. Jika kebanyakan orang harus membeli takjil, kini kamu bisa mengkreasikan sendiri resep takjil yang sehat dan mengenyangkan. Agar tak bosan juga selama berada di rumah, maka mempraktekkan cara membuat takjil merupakan pilihan tepat. Menu takjil spesial buat keluarga akan semakin lezat jika dibuat sendiri apalagi dihidangkan dalam berbagai varian. Tak sampai memakan banyak waktu karena mengingat takjil selalu dihidangkan menjelang berbuka. Penasaran apa saja resep takjil? Berikut Kuliner Kota merangkum 10 resep takjil simpel dan mengenyangkan.

1. Singkong Kuah Karamel

singkong kuah karamel
Singkong Kuah Karamel, Foto Oleh Mommyasia Id

Bagi kamu penggemar singkong, menyajikan olahan singkong untuk takjil tentu sebuah keharusan. Seperti Singkong Kuah Karamel yang lezat serta simpel cara pembuatannya. Hidangan ini terbilang cukup mudah dibuat karena bahannya pun sederhana. Berikut 60 menit resep takjil Singkong Kuah Karamel.

Alat membuat Singkong Kuah Karamel

  • Pisau,
  • Panci,
  • Piring,

Bahan membuat Singkong Kuah Karamel

  • 1 kg singkong,
  • 2 lembar daun pandan (simpulkan),
  • 2 sdm maizena,
  • 250 gram gula aren (iris tipis),
  • Air secukupnya,
  • Garam (sejumput),

Cara membuat Singkong Kuah Karamel

  1. Kupas dan cuci bersih singkong.
  2. Rebus singkong hingga empuk, beri sejumput garam dan tiriskan.
  3. Campur maizena dengan sedikit air kemudian sisihkan.
  4. Masak gula merah, pandan dan air sampai mendidih. Saring.
  5. Tata singkong di atas piring, kemudian tuangkan kuah karamel.
  6. Singkong Kuah Karamel siap dihidangkan.

2. Kolak Biji Salak Pisang

kolak biji salak
Kolak Biji Salak, Foto Oleh Travel Kompas Com

Membuat resep takjil Kolak Biji Salak Pisang tidaklah sulit. Sesuai namanya, hidangan ini terbuat dari biji salak dan pisang kepok serta bahan pelengkap lain yang membuatnya sedap. Jika tertarik, kamu bisa meluangkan waktu kurang lebih 45 menit untuk membuatnya. Jadi, ikuti langkah berikut untuk mendapatkan kelezatan Kolak Biji Salak Pisang.

Alat membuat Kolak Biji Salak Pisang

  • Panci,
  • Sendok sayur,
  • Mangkuk,

Bahan membuat Kolak Biji Salak Pisang

  • 4 buah daging nangka (potong kecil-kecil),
  • 4 lembar daun pandan,
  • 6 buah pisang kepok (kukus dan potong),
  • Biji Salak secukupnya,

Bahan untuk kuah

  • 1 buah gula merah,
  • 350 ml santan kental,
  • 1000 ml air,
  • Garam (sejumput),
  • Gula putih secukupnya,

Cara membuat Kolak Biji Salak Pisang

  1. Masak air bersama gula merah hingga larut, saring.
  2. Masukkan garam dan pandan, pastikan rasanya sudah pas. Tambahkan gula pasir jika kurang manis.
  3. Masukkan santan dan pandan, masak hingga mendidih sambil diaduk agar santan pecah.
  4. Masukkan biji salak dan pisang, sisihkan.
  5. Terakhir masukkan buah nangka dan hidangkan di dalam mangkuk.

3. Es Pisang Ijo

es pisang ijo
Es Pisang Ijo, Foto Oleh Nusadaily Com

Es Pisang Ijo rupanya selalu ada di beberapa daerah menjelang bulan puasa. Tak perlu berkunjung ke suatu daerah untuk menikmatinya, resep takjil berikut akan menghasilkan Es Pisang Ijo sesuai lidah masyarakat Indonesia. Pastikn mengikuti langkahnya dengan benar ya sobat Kuliner Kota!

Alat membuat Es Pisang Ijo

  • Panci pengukus,
  • Blender,
  • Ayakan,
  • Wadah tahan panas,
  • Plastik es besar (olesi minyak),
  • Kuas kue,
  • Piring,
  • Saringan,

Bahan membuat Es Pisang Ijo

Bahan utama:
  • 2 sisir pisang raja,
  • Daun pisang,
  • Es serut atau es batu,
  • Sirup pisang ambon atau sirup warna merah,
  • Susu kental manis,
Bahan kulit:
  • 1 liter air,
  • 1 liter santan kental,
  • 10 tetes pewarna makanan hijau,
  • 20 lembar daun pandan,
  • 100 gram gula pasir,
  • 400 gram terigu,
  • 400 gram tepung beras,
Bahan vla:
  • 1 liter santan kental,
  • 1 sdt garam,,
  • 50 gram gula pasir,
  • 100 gram tepung beras,
  • daun pandan (ikat sampul),

Cara membuat Es Pisang Ijo

  1. Kukus pisang raja kurang lebih 10 menit, tiriskan.
  2. Buat adonan kulit. Potong kecil-kecil daun pandan dan beri air, blender dan saring.
  3. Tuangkan 1 liter air pada saringan pandan, sisihkan. Campurkan dengan tepung beras dan terigu kemudian ayak. Aduk hingga tidak menggumpal.
  4. Tambahkan pewarna makanan, santan dan gula.
  5. Letakkan pada wadah tahan panas, kukus hingga 30 menit. Angkat dan diamkan sampai uap panasnya hilang.
  6. Di atas plastik es, ambil 2 sdm adonan, ratakan dan pipihkan.
  7. Ambil pisang kukus, bulatkan pisan bersama adonan hijau. Letakkan pada daun pisang dan olesi minyak agar tidak lengket. Gulung dan sematkan dengan lidi.
  8. Kukus selama 25 menit, angkat.
  9. Untuk cara membuat vla, campur semua bahan vla dan aduk hingga lembut, saring.
  10. Masukkan ke dalam panci dan masak dengan api kecil sampai teksturnya menyerupai bubur sumsum.
  11. Letakkan pisang ijo di piring, tambahkan vla, susu kental manis dan es baru.
  12. Es Pisang Ijo siap disajikan sebagai menu takjil.

4. Es Semangka

es semangka
Es Semangka, Foto Oleh Resepkoki Id

Setelah melalui puasa seharian, mungkin saja kamu sudah merindukan segarnya Es Semangka. Banyak orang pasti akan lebih sering menghadirkan menu ini sebagai minuman segar berbuka puasa. Tak perlu banyak waktu, resep takjil Es Semangka bisa kamu gunakan sebagai minuman utama buat takjil buka puasa.

Alat membuat Es Semangka

  • Wadah / mangkuk,
  • Pisau,

Bahan membuat Es Semangka

  • 1 buah jeruk nipis (ambil airnya),
  • 1 buah timun suri,
  • 1 buah semangka,
  • 5 sdm bubuk krimer,
  • 750 ml air,
  • Es batu,
  • Sirup cocopandan secukupnya,

Cara membuat Es Semangka

  1. Larutkan bubuk krimer dengan 750 ml air, masak sebentar.
  2. Tuang larutan krimer dan sirup dalam wadah. Aduk hingga merata.
  3. Potong kecil-kecil buah semangka, tuang di mangkuk.
  4. Serut timun suri dan tuang di mangkuk.
  5. Tambahkan es batu, beri jeruk nipis kemudian aduk rata dan simpan dalam lemari es.
  6. Setelah dingin, Es Semangka bisa dinikmati.

5. Kolak Labu, Pisang dan Kolang-Kaling

kolak
Kolak Labu, Pisang dan Kolang-Kaling, Foto Oleh Kompas Com

Akan kurang lengkap menu resep takjil tanpa adanya kolak, termasuk Kolak Labu, Pisang dan Kolang-Kaling. Hidangan ini sebenarnya hanya memiliki satu menu yang dicampur dengan beberapa bahan, termasuk labu, pisang dan kolang-kaling sendiri. Di beberapa tempat mungkin kamu hanya bisa menemukan satu sajian seperti kolak labu atau kolak pisang saja. Maka dari itu, luangkan 90 menit berkreasi membuat resep takjil kolak Labu, Pisang dan Kolang Kaling.

Alat membuat Kolak

  • Panci,
  • Sendok sayur,
  • Mangkuk,
  • 2 ruas lengkuas (memarkan),

Bahan membuat Kolak

  • ½ sdt garam,
  • 1 buah pisang tanduk besar (potong-potong),
  • 2 keping kecil gula merah,
  • 2 lembar daun pandan (simpulkan),
  • 4 sdm gula pasir,
  • 200 gram kolang-kaling (rebus),
  • 400 gram labu kuning (potong-potong),
  • 800 ml santan dari ½ butir kelapa,

Cara membuat Kolak

  1. Didihkan air, masukkan labu dan rebus hingga setengah matang.
  2. Masukkan kolang-kaling dan pisang, biarkan mendidih kembali dan buang busa yang mengapung.
  3. Masukkan santan, gula pasir, gula merah, garam dan daun pandan.
  4. Masak hingga pisang dan labu matang, aduk terus agar santan tidak pecah.
  5. Jika rasanya sudah sesuai, angkat dan sajikan di atas mangkuk.

6. Dadar Gulung Coklat Isi Durian

dadar gulung
Dadar Gulung Coklat Isi Durian, Foto Oleh Pidjar Com

Siapa sih yang akan menolak jika menu resep takjilnya berupa dadar gulung? Kamu bisa buat dadar gulung sendiri di rumah loh, termasuk dadar gulung unik satu ini. Dadar Gulung Coklat Isi Durian akan menemani takjil hari berikutnya. Jadi, mari simak baik-baik resep takjil Dadar Gulung Coklat Isi Durian berikut.

Alat membuat Dadar Gulung

  • Panci,
  • Teflon diameter 18 cm,
  • Kuas kue,

Bahan membuat Dadar Gulung

Bahan isian:
  • ½ sdt garam,
  • ½ sdt vanilla paste,
  • 1,5 sdm maizena,
  • 1 sdm tepung custard,
  • 2 buah kuning telur,
  • 2 sdm munjung daging durian,
  • 50 gram gula pasir,
  • 250 ml susu cair,
Bahan kulit:
  • ½ sdt garam,
  • 1 butir telur,
  • 1 sdm minyak sayur,
  • 1 sdm kanji,
  • 10 gram coklat bubuk,
  • 200 gram terigu,
  • 450 ml susu cair,

Cara membuat Dadar Gulung

  1. Bahan isiannya, aduk rata semua bahan isian lalu masak sambil terus diaduk. Gunakan api sedang sampai mengental dan meletup-letup. Sisihkan.
  2. Bahan kulitnya, campur dan aduk rata semua bahan, saring.
  3. Panaskan teflon yang sebelumnya sudah diolesi mentega, tuang adonan kulit kurang lebih 3 sdm sembari memutar teflon sampai adonan berbentuk lingkaran.
  4. Biarkan hingga kulit adonan matang. Lakukan sampai adonan kulit habis.
  5. Adonan kulit yang sudah matang selanjutnya diberi bahan isian dan dilipat layaknya amplop.
  6. Dadar Gulung Coklat Isi Durian siap disantap.

7. Puding Labu Kuning

puding labu kuning
Puding Labu Kuning, Foto Oleh Idntimes Com

Selanjutnya ada resep takjil Puding Labu Kuning. Dapat ditebak bahan utama hidangan ini adalah buah labu kuning, nantinya buah akan diolah menjadi puding yang lezat. Selain sebagai menu takjil, Puding Labu Kuning juga bermanfaat menyehatkan tubuh karena kandungan labunya. Penasaran bagaimana cara membuatnya? Simak dalam resep Puding Labu Kuning di bawah ini.

Alat membuat Puding Labu Kuning

  • Blender,
  • Panci,
  • Cetakan sesuai keinginan,

Bahan membuat Puding Labu Kuning

  • 1 sachet agar-agar plain,
  • 130 gram gula pasir,
  • 200 gram labu kuning kukus,
  • 1200 ml susu UHT (bisa diganti santan/air),

Cara membuat Puding Labu Kuning

  1. Masukkan labu kuning, jelly powder, gula pasir, agar-agar dan 600 ml susu ke dalam blender. Blender hingga tercampur rata.
  2. Tuang hasilnya ke dalam panci, tambahkan sisa susu dan aduk rata.
  3. Masak sampai mendidih lalu cetak.
  4. Sajikan di atas meja.

8. Puding Cake Cendol

puding cendol
Puding Cendol, Foto Oleh W2nnews Com

Membahas resep takjil puding lagi, masih ada Puding Cake Cendol yang unik. Cendol yang biasanya sebagai bahan tambahan minuman, kini bisa kamu kreasikan menjadi hidangan lezat, salah satunya puding. Tak perlu menunggu lama, hanya perlu 60 menit kamu akan menghasilkan sepiring besar Puding Cake Cendol. Berikut langkah-langkah resep takjil Puding Cake Cendol.

Alat membuat Puding Cake Cendol

  • Mixer,
  • Loyang,

Bahan membuat Puding Cake Cendol

Bahan membuat kue:
  • ¼ sdt emulsifier atau bahan pelembut,
  • 1 butir telur,
  • 1 tetes perasan pandan,
  • 15 ml minyak goreng,
  • 15 ml santan,
  • 25 gram gula pasir,
  • 25 gram terigu,
Bahan puding gula merah:
  • ½ sdt agar-agar plain,
  • ¼ sdt bubuk jelly,
  • ⅛ sdt garam,
  • 2 sdm gula pasir,
  • 20 gram santan instan,
  • 50 ml susu kental manis,
  • 150 ml air gula merah,
Bahan puding cendol:
  • ½ sachet agar-agar plain,
  • ½ sdm gula halus,,
  • ½ sdt jelly,
  • 1 butir putih telur,
  • 30 gram santan instan,
  • 40 gram gula,
  • 150 ml air,
  • Cendol/dawet secukupnya,

Cara membuat Puding Cake Cendol

Cara membuat kuenya:
  1. Mixer gula, emulsifier dan telur sampai mengembang pucat. Matikan mixer dan masukkan terigu kemudian aduk rata.
  2. Tuang santan. Aduk rata dan tuang minyak. Masukkan perasan pandan dan aduk kembali.
  3. Tuang di loyang. Kukus kurang lebih 20 menit kemudian sisihkan.
Cara membuat puding gula merah:
    1. Masak semua bahan hingga mendidih, hilangkan uap panas.
    2. Tuang di atas kue bolu.
    Cara membuat puding cendol:
    1. Campur semua bahan, masak sampai mendidih dan hilangkan uap panas. Sisihkan.
    2. Mixer putih telur dan gula halus sampai kaku. Turunkan kecepatan, masukkan puding mixer sampai rata kemudian tuang cendol.
    3. Tuang di loyang yang sudah berisi puding gula merah dan bolu.
    4. Dinginkan sampai mengeras lalu diiris.

    9. Alpukat Mutiara

    es alpukat mutiara
    Es Alpukat Mutiara, Foto Oleh Thegorbasla Com

    Alpukat menjadi salah satu buah populer di bulan puasa selain durian. Hal ini karena alpukat menaruh banyak manfaat termasuk untuk menstabilkan tubuh. Jika ingin membuat olahan dengan buah alpukat, kamu bisa mencoba resep takjil Es Alpukat Mutiara. Resep takjil ini terbilang cukup mudah dibuat, simak langkah-langkahnya berikut.

    Alat membuat Es Alpukat Mutiara

    • Panci,
    • Mangkuk,

    Bahan membuat Es Alpukat Mutiara

    • 1 buah alpukat besar (potong-potong),
    • 3 sdm gula pasir,
    • 5 sdm krimer,
    • 50 gram sagu mutiara (rebus),
    • 300 ml air hangat,
    • Es batu,

    Cara membuat Es Alpukat Mutiara

    1. Larutkan gula dan krimer dengan air hangat.
    2. Masukkan sagu mutiara yang sudah direbus bersama potongan alpukat.
    3. Tambahkan es batu. Es Alpukat Mutiara siap disajikan.

    10. Pisang Aroma

    pisang aroma
    Pisang Aroma, Foto Oleh Reseppedia Com

    Jika belum tahu apa itu Pisang Aroma, mari berkenalan sekaligus mengetahui resep membuatnya. Pisang Aroma merupakan olahan pisang berbalut kulit lumpia. Rasanya manis gurih sehingga cocok buat takjil buka puasa. Hanya perlu waktu 45 menit untuk mendapatkan kurang lebih 10 buah Pisang Aroma. Berikut resep takjil Pisang Aroma yang gurih dan lumer!

    Alat membuat Pisang Aroma

    • Loyang,
    • Piring,

    Bahan membuat Pisang Aroma

    • 2 sdm terigu,
    • 3 sdm air,
    • 5 buah pisang uli (belah dua),
    • 10 lembar kulit lumpia,
    • 50 gram keju parut,
    • 50 gram meses,

    Cara membuat Pisang Aroma

    1. Larutkan terigu dengan 3 sdm air.
    2. Gulung dan rekatkan.
    3. KGoreng dalam minyak panas hingga matang atau warnanya kuning keemasan.
    4. Angkat dan tiriskan. Pisang Aroma siap dinikmati.

    Mudah bukan cara membuat berbagai resep takjil di atas? Selain simpel, cita rasa setiap hidangan takjil pun seketika memuaskan perut setelah seharian berpuasa.Jika kamu mengikuti langkah membuat takjil dengan tepat maka hasilnya pun akan lebih lezat. Jadi, buka puasa akan lebih mengenyangkan dibarengi takjil yang menggugah selera. Jadi, mau membuat takjil apa buka puasa nanti?

Tidak ada komentar

Komentar untuk: 10 Resep Takjil Simpel Buat Teman Buka Puasa

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    ARTIKEL TERBARU

    Trending

      Ragam oleh-oleh khas Batang bisa Anda temukan dengan mudah sebagai buah tangan ketika berkunjung di daerah ini. Batang merupakan sebuah kabupaten di Jawa Tengah yang menyimpan pesona alam memukau sehingga sering dikunjungi saat liburan. Artikel ini akan memberikan referensi oleh-oleh khas Batang yang bisa Anda jadikan buah tangan. Untuk lebih lengkapnya, yuk simak ulasan berikut […]