1. Tempat oleh-oleh

6 Pusat Oleh-Oleh Bukittinggi Terpopuler & Rancak Bana

Kota Bukittinggi terkenal akan keindahan wisata dan pesona ragam kuliner khas yang siap memanjakan mata dan lidah para wisatawan yang datang. Tidak hanya itu, ragam buah tangan yang ditawarkan di toko oleh-oleh Bukittinggi juga siap untuk kamu bawa pulang. Kamu bisa memilih berbelanjad di pusat oleh-oleh Bukittinggi mulai dari pasar tradisional sampai  tempat kekinian sesuai selera maupun budget. Namun dari sekian banyak tempat wisata belanja oleh-oleh khas di Bukittinggi 6 pusat oleh-oleh ini wajib kamu singgahi. Pastinya kamu bisa dengan mudah mendapatkan semua oleh-oleh disini, lengkap dan harganya juga terjangkau. Berikut daftar nama tempat berbelanja oleh-oleh tersebut.

1. Pasar Atas Bukittinggi

Mau belanja buah tangan dengan harga murah? Pasar Atas Bukittinggi tempatnya. Di pusat oleh-oleh Bukittinggi sudah satu ini kamu bisa membeli aneka buah tangan mulai dari kain songket, keripik sanjai, keripik balado dan aneka souvenir dengan harga yang bersahabat. Selain murah pasar tradisional ini juga sudah populer di mata para wisatawan lokal maupun mancanegara sebagai surganya tempat belanja.

Pasar Atas Bukittinggi
Pasar Atas Bukittinggi, Foto oleh Google Com

Berlokasi di Jalan Minangkabau, Benteng Ps. Atas, Guguk Panjang, Kota Bukittinggi, tempat ini buka mulai pukul 08.00 – 18.00. Tertarik untuk menutup liburan di kota dengan icon Jam Gadang di tempat ini?

2. Pasar Aur Kuning Bukittinggi

Pusat oleh-oleh Bukittinggi selanjutnya yang juga jadi primadona untuk berbelanja buah tangan adalah Pasar Aur Kuning Bukittinggi. Di tempat ini kamu akan menemukan deretan kios sampai pedagang kaki lima yang menjajakan berbagai buah tangan khas Bukittinggi seperti pernak-pernik, jajanan sampai kain songket juga ada. Untuk harga pastinya juga terjangkau dan tidak bikin kantong menjadi tipis.

Pasar Aur Bukittinggi
Pasar Aur Kuning Bukittinggi, Foto oleh Pasbana Com

Jika tertarik berbelanja disini, Pasar Aur Kuning Bukittinggi berlokasi di Jalan Sutan Syahrir, Tarok Dipo, Guguk Panjang, Kota Bukittinggi dan buka mulai pukul 06.00 – 18.00.

3. Pasar Bawah Bukittinggi

Pusat oleh-oleh Bukittinggi satu ini tidak hanya terkenal akan harganya yang terjangkau, namun juga keramah-tamahan para pedagangnya, Pasar Bawah Bukittinggi. Surganya berbelanja buah tangan yang ibarat kamu membeli oleh-oleh dari kerabat sendiri saking ramahnya penjual yang menjajakan berbagai oleh-oleh khas Bukittinggi tersebut. Kamu akan menemukan jajanan sampai souvenir khas Bukittinggi disini. 

Pasar Bawah Bukittinggi
Pasar Bawah Bukittinggi, Foto oleh TT Notes Com

Berlokasi di Jalan Perintis Kemerdekaan, Aur Tajungkang Tengah Sawah, Guguk Panjang, Kota Bukittinggi, tempat ini buka mulai pukul 08.00 – 18.000. Jadi, tertarik mencoba uniknya berbelanja buah tangan di tempat satu ini?

4. Toko Ummi Aufa Hakim

Ingin membeli buah tangan keripik sanjai sekaligus melihat cara pembuatannya? Kamu bisa datang ke Toko Ummi Aufa Hakim. Menjadi surganya berbelanja keripik khas kota dengan icon Jam Gadang, pusat oleh-oleh Bukittinggi ini menyuguhkan sensasi berburu aneka buah tangan sekaligus melihat proses pembuatannya secara langsung. Jadi, kamu bisa berwisata belanja sekaligus wisata edukasi cara membuat keripik khasnya orang Bukittinggi.

Toko Ummi Aufa Hakim
Toko Ummi Aufa Hakim, Foto oleh Google Com

Saking terkenalnya Toko Ummi Aufa Hakim ini, sampai memiliki 4 gerai lho, sobat Kuliner Kota! 2 gerai berada di Kota Padang dan 2 gerai di Bukittinggi. Jika di Bukittinggi lokasinya berada Jalan Sudirman No.20, Aur Birugo Tigo Baleh, Kota Bukittinggi dan Jalan Soekarno Hatta, Aur Tajungkang Tengah Sawah, Guguk Panjang, Kota Bukittinggi. Jadi, tertarik untuk mampir di salah satu gerai Toko Ummi Aufa Hakim saat berada di Bukittinggi ataupun padang?

5. Pasar Banto Bukittinggi

Pasar Banto Bukittinggi
Pasar Banto Bukittinggi, Foto oleh Google Com

Jika kamu ingin membawa oleh-oleh kebutuhan pokok seperti bawang maupun aneka sayuran dengan harga terjangkau, maka Pasar Banto Bukittinggi tempatnya. Disini kamu bisa mendapatkan aneka bahan sembako maupun jajanan sebagai buah tangan untuk keluarga di rumah. Harganya yang terjangkau membuat Pasar Banto Bukittinggi juga dijadikan sebagai tempat untuk membeli barang-barang dan dijual lagi. Berlokasi di  Aur Tajungkang Tengah Sawah, Guguk Panjang, Kota Bukittinggi, tempat oleh-oleh ini buka mulai pukul 08.00 – 18.00.

6. Pasar Tebing Bukittinggi

Pasar Tebing Bukittinggi
Pasar Tebing Bukittinggi, Foto oleh Rental Mobil Padang Co Id

Belum puas berbelanja buah tangan di lima tempat di atas? Kuliner Kota masih punya satu rekomendasi pusat oleh-oleh Bukittinggi yang bisa dijadikan jujugan untuk berbelanja, Pasar Tebing Bukittinggi. Salah satu tempat yang dengan keunikan yaitu memiliki jalan yang miring. Disini kamu bisa membeli aneka pakaian kekinian sampai kain songket lho! Harganya yang terjangkau juga tidak akan membuat kantong tipis. Berlokasi di Aur Tajungkang Tengah Sawah, Guguk Panjang, tempatnya di jalan antara pasar bawah dan pasar atas, pusat oleh-oleh Bukittinggi ini bisa jadi jujugan untuk berwisata belanja ditengah perjalanan menuju pasar atas ataupun bawah.

Jadi, sudah menentukan ingin berbelanja dimana saat berada di Bukittinggi? Kamu tidak usah khawatir, meskipun pasar tradisional yang menjadi pusat oleh-oleh Bukittinggi, barang-barang yang ditawarkan lengkap dan berkualitas lho sobat Kuliner Kota! Kapan lagi bisa puas berwisata belanja tanpa takut kantong menjadi tipis. Selamat berlibur dan berbelanja di kota dengan icon  Jam Gadang sobat Kuliner kota 🙂

Tidak ada komentar

Komentar untuk: 6 Pusat Oleh-Oleh Bukittinggi Terpopuler & Rancak Bana

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    ARTIKEL TERBARU

      Ragam oleh-oleh khas Batang bisa Anda temukan dengan mudah sebagai buah tangan ketika berkunjung di daerah ini. Batang merupakan sebuah kabupaten di Jawa Tengah yang menyimpan pesona alam memukau sehingga sering dikunjungi saat liburan. Artikel ini akan memberikan referensi oleh-oleh khas Batang yang bisa Anda jadikan buah tangan. Untuk lebih lengkapnya, yuk simak ulasan berikut […]

    Trending

    Kota Sorong terkenal akan destinasi wisata alamnya yang menakjubkan hingga oleh-oleh khas Sorong yang bermacam-macam. Selain pernak-pernik, batik cenderawasih, dan noken yang berbau etnis, kamu juga bisa mengeksplorasi kuliner khas Sorong. Setelah puas berlibur di sana, berburu oleh-oleh khas Papua, khususnya Sorong adalah salah satu hal yang tidak boleh dilewatkan. Nah, bagi kamu yang masih […]
    Padang, ibukota Sumatera Barat, tak hanya terkenal dengan keindahan alam dan budayanya, tetapi juga kulinernya yang menggoda selera. Bagi para pecinta kuliner, mencicipi masakan Padang yang kaya rempah dan penuh cita rasa bisa menjadi pengalaman tak terlupakan. Namun, perjalanan kuliner tak lengkap rasanya tanpa membawa pulang oleh-oleh khas Padang. Beragam pilihan oleh-oleh tersedia, mulai dari […]