Kota Samarinda, hadir sebagai salah satu tujuan wisata menarik di pulau Kalimantan yang bisa jadi jujugan kamu dalam berwisata. Memiliki sungai Mahakam yang membelah tengah Kota Samarinda membuat kota ini hadir sebagai kota dengan pemandangan menarik dan eksotis. Melengkapi kunjungan kamu di kota ini, ada baiknya mampir untuk berwisata kuliner di 12 tempat makan Samarinda rekomendasi dari Kuliner Kota. Pastinya tempat makan di Samarinda ini menyajikan berbagai menu enak yang bakal menggoyangkan lidah pecinta kuliner. Mau tau apa saja tempat kuliner Samarinda tersebut? Yuk, cek artikel berikut ini.
1. Es Teler 77
Daftar Isi
Minum es di siang hari yang terik memang bakal melepaskan rasa dahaga, oleh karena itu ada tempat makan di Samarinda yang wajib dicoba, Es Teler 77. Tempat makan yang menyajikan menu es teler yang berisikan buah-buahan segar sehingga cocok menjadi pilihan pelepas rasa dahaga. Tidak hanya itu, ada berbagai menu lain seperti mie ayam, bakso, nasi goreng dan berbagai menu lainnya lho di tempat ini!
Alamat: Samarinda Square Lantai 1 Unit A 94, Jalan Muhammad Yamin, Samarinda
Jam Buka: 10.00 – 21.30 WITA
Harga: Mulai Rp15.000
2. Pondok Borneo Samarinda
Pulau Kalimantan memang terkenal dengan olahan seafoodnya tidak terkecuali Samarinda. Saat berada di kota ini dan ingin menikmati olahan seafood kamu bisa datang ke Pondok Borneo Samarinda. Merupakan salah satu pilihan tempat makan seafood dimana kamu akan disuguhkan berbagai olahan seafood bercita rasa enak dan bikin nagih.
Ada beberapa menu makanan yang wajib kamu coba disini, seperti kepiting asap yang ditaburi dengan berbagai macam bumbu lalu bungkus dengan aluminium foil sehingga menghasilkan cita rasa dan aroma yang khas. Disantap bersama cah kangkung dan nasi hangat bakal bikin perpaduan yang pas di mulut.
Alamat: Jalan Mayor Jendral Sutoyo No. 15A, Sungai Pinang Dalam, Samarinda
Jam Buka: 10.00 – 21.00 WITA
Harga: Mulai Rp5.000 – Rp350.000
3. D’Puncak Cafe Samarinda
Kulineran sambil menikmati pemandangan di atas ketinggian memang paling menarik, ada kafe di Samarinda yang menyuguhkan konsep makan ditemani pemandangan yang indah, D’Puncak Cafe Samarinda namanya. Salah satu tempat berwisata kuliner, dimana kamu tidak hanya disuguhkan ragam kuliner khas dengan cita rasa nikmat tetapi juga pemandangan indah yang bakal memanjakan mata. Pesona tempat ini bisa jadi pilihan untuk hunting spot foto maupun mengadakan event tertentu bersama keluarga maupun teman-teman. Selain itu, kita juga bisa masak secara langsung lho menu yang akan kita nikmati disini. Menarik bukan?
Alamat: Karang Anyar, Kunjang River, Samarinda
Jam Buka: 11.00 – 00.00 WITA
Harga: Mulai Rp6.000 – Rp42.000
4. Paper Lunch Samarinda
Ingin menikmati olahan beef saat di Samarinda? Kamu bisa datang ke Paper Lunch Samarinda. Merupakan salah satu tempat makan di Samarinda yang menawarkan berbagai olahan beef dengan cita rasa lezat dan bikin nagih. Menu yang jadi favorit saat mengunjungi tempat ini adalah Beef Wagyunya yaitu perpaduan daging yang disajikan dengan berbagai bumbu khas sehingga bercita rasa nikmat dan bikin nagih. Selain itu, bagi kamu yang tidak menyukai beef tidak perlu khawatir, karena tempat ini juga menyediakan olahan chicken dan ikan salmon dengan cita rasa nikmat.
Alamat: Sogo Big Mall, Jalan Untung Suropati, Karang Asam Ulu, Samarinda
Jam Buka: 10.00 – 22.00 WITA
Harga: Mulai Rp50.000
5. Sabindo Samarinda
Cari tempat kulineran dengan berbagai menu unik saat di Samarinda? Kamu bisa datang ke Sabindo Samarinda. Merupakan salah satu tempat makan di Samarinda yang menyajikan berbagai menu pilihan seperti nasi goreng Thailand yang disajikan menggunakan nanas, mie susu dengan cita rasa gurih yang mengenyangkan sampai roti sobek dengan bentuk seperti topi. Menarik bukan?
Alamat: Jalan Letnan Jend. Suprapto No. 5D, Sidodadi, Samarinda
Jam Buka: 08.00 – 2.00 WITA
Harga: Sekitar Rp10.000
Baca Juga
6. Soto Banjar Amado
Bagi kamu pecinta soto maka Soto Banjar Amado ini bisa jadi pilihan untuk berwisata kuliner. Merupakan salah satu tempat makan di Samarinda yang menyajikan soto Banjar dengan cita rasa nikmat dan lezat. Satu porsi soto Banjar di tempat ini berisi ayam suwir, telur ayam, soun dan dihidangkan bersama dengan nasi putih hangat. Perpaduan kuah soto banjar yang khas bakal bikin rasa sempurna dan pecah di mulut. Ditemani dengan es kopyor yang dicampur gula aren, sukses bikin rasa dahaga hilang dan perut menjadi kenyang.
Alamat: Jalan Letna Jend. Suprapto No. 5D, Samarinda
Jam Buka: 08.00 – 23.00 WITA
Harga: Sekitar Rp8.000
7. Depot Anggrek Samarinda
Berada di Samarinda tidak akan terasa lengkap jika belum mampir ke Depot Anggrek Samarinda. Merupakan salah satu tempat makan di Samarinda, dimana kamu akan disuguhkan dengan menu sop kikil, buntut sumsum, olahan ayam, udang dan berbagai menu lainnya yang pastinya nikmat serta bikin nagih. Tidak hanya itu berbagai minuman yang bakal melepas rasa dahaga juga ada loh! Mulai dari aneka jus sampai es kelapa muda juga ada. Untuk harganya juga terjangkau, jadi kamu tidak perlu khawatir ketika berwisata kuliner disini.
Alamat: Jalan Laksamana No. 22, Samarinda
Jam Buka: 08.30 – 18.00 WITA
Harga: Mulai Rp3.000 – Rp45.000
8. Kampung Nasi Kuning Ijay
Nasi kuning memang selalu jadi favorit masyarakat Samarinda sebagai menu sarapan sebelum beraktivitas. Oleh karena itu, saat kamu disini pergi ke Kampung Nasi Kuning Ijay bisa jadi pilihan tempat berwisata kuliner. Merupakan rumah makan di Samarinda yang menjadi surganya kuliner nasi kuning, dimana kamu akan ditawarkan dengan berbagai outlet yang menyajikan olahan nasi kuning lengkap dengan topping seperti telor balado, usus ayam, daging, cumi, ayam goreng dan berbagai menu lainnya. Tidak hanya itu, bagi kamu yang sedang mengurangi mengkonsumsi santan, ada juga ketupat dan lontong yang bisa jadi alternatif pilihan.
Alamat: Jalan Lambung Mangkurat, Pelita, Samarinda
Jam Buka: 24 jam
Harga: Mulai Rp10.000 – Rp18.000
9. Rumah Makan Torani Djuanda
Tak hanya Balikpapan, Rumah Makan Torani juga cukup menjadi pusat perhatian di Samarinda. Restoran ini menawarkan kelezatan menu seafood seperti ikan gurami bakar, lobster, kepiting dan masih banyak lagi. Rasanya sudah pasti menggoda karena memakai bahan segar dan berkualitas. Tak hanya itu, untuk lebih memanjakan pelanggan setia pemilik resto ini pun membuka 2 cabang, pertama ada di Jalan Gatot Subroto dan kedua di Jalan Juanda. Tempatnya pun luas dan cocok sebagai tempat acara kumpul keluarga atau reuni. Jadi, tertarik mengunjungi Rumah Makan Torani Djuanda saat berada di Samarinda?
Alamat: Jalan Juanda No. 158, Sidodadi, Samarinda Ulu, Kalimantan Timur
Jam Buka: 09.00 – 23.00 WITA
Harga: Mulai Rp20.000
10. Mochan Mie Pangsit Palu
Salah satu tempat makan Samarinda yang sayang dilewatkan adalah Mochan Mie Pangsit Palu. Perlu diketahui, kebanyakan menu di restoran ini menggunakan daging babi. Mie pangsitnya pun juara dengan harga yang cukup ekonomis. Porsi jumbo juga hadir di setiap menu, jadi dipastikan pengunjung kenyang jika sudah mampir ke restoran Mochan.
Lokasinya yang strategis juga tidak menyulitkan wisatawan untuk mencari keberadaan tempat makan Samarinda ini. Walau tempatnya terlihat sempit dari luar, tapi setelah masuk Mochan Mie Pangsit Palu akan memberi kenyamanan menyantap mie seperti yang belum pernah dirasakan. Berikan kesan terbaik saat berada di Samarinda dengan mencicipi mie pangsit primadona di restoran ini.
Alamat: Jalan Serindit IV No. 3, Bandara, Samarinda Utara, Kalimantan Timur
Jam Buka: 09.00 – 21.00 WITA
Harga: Sekitar Rp10.000
11. Running Korean Street Food
Bosan dengan kuliner yang sama dan ingin merasakan hidangan berbeda? Kamu mungkin bisa mencoba makanan Korea di resto Running Korean Street Food. Berada di lantai 2 Plaza Mulia, tempat makan di Samarinda ini menyediakan menu ala Korean food seperti ramen, bulgogi, kimchi, jajangmyeon, tteokbokki dan beberapa hidangan pedas khas Western dengan harga ramah kantong.
Selain itu, tempatnya juga di desain modern namun masih mengusung konsep ala Negeri Gingseng, jadi begitu masuk kamu akan disambut dengan harumnya masakan chef juga view menarik di setiap sudut restoran. Bikin ngiler bukan?
Alamat: Plaza Mulia Lantai 2, Jalan Bhayangkara No. 58, Samarinda
Jam Buka: 10.00 – 22.00 WITA
Harga: Mulai Rp20.000 – Rp90.000
12. Rumah Makan Anna
Siapa yang bisa menolak hidangan ikan bakar? Hampir seluruh masyarakat Indonesia tentu menyukainya, termasuk di Samarinda, Rumah Makan Anna menjadi salah satu penyedia ikan bakar terenak. Spot kuliner satu ini memang ahlinya mengolah ikan bakar. Pengunjung sering datang kesini karena ingin mencicipi daging ikan yang lembut dan kelezatan bumbunya meresap. Bukan hanya soal menu andalannya, dekorasi tempatnya pun cukup menarik walau terlihat sederhana. Cocok banget buat menjamu keluarga besar atau sekadar kumpul melepas rindu.
Alamat: Jalan Pangeran Diponegoro No. 08, Pasar Pagi, Samarinda
Jam Buka: 10.00 – 15.00 WITA
Harga: Mulai Rp5.000 – Rp65.000
13. Ta Wan
Menikmati hidangan China di Ta Wan merupakan suatu hal menyenangkan dan menjadi favorit semua orang ketika berkunjung ke Samarinda. Terdapat beragam sajian menggoyang lidah dari Negeri Tirai Bambu ini, di antaranya yakni kwetiau, fuyunghai dan capcay. Setiap kuliner China-nya tersaji lengkap dengan aroma khas.
Tak ketinggalan menu nasi putih yang hingga kini menjadi makanan pokok masyarakat Indonesia, tempat makan di Samarinda ini menghidangkan nasi putih pulen serta empuk sesuai dengan porsi dan tekstur nasi Asia. Tempatnya pun dibuat ala Chinese, tak lupa terdapat ruang indoor dan outdoor yang bisa dipakai di saat apapun. Tak perlu khawatir kantong terkuras karena restoran ini memberikan harga terjangkau dan pelayanan terbaik.
Alamat: Jalan Untung Suropati No. 8, Asam Ulu, Samarinda
Jam Buka: 10.00 – 22.00 WIB
Harga: Sekitar Rp45.000
14. Depot Pusaka Indah
Tempat makan di Samarinda tak kalah menarik berikutnya adalah Depot Pusaka Indah. Di sini tersedia menu andalan yakni soto veteran. Soto veteran sendiri merupakan hidangan yang mirip dengan soto pada umunya, hanya saja memakai kuah dan isian berbeda. Ada pula menu soto lain seperti soto banjar yang juga menjadi favorit kedua.
Sedangkan minumannya yakni es teh, teh hangat, es jeruk dan masih banyak lagi. Istimewanya, setiap hidangan di Depot Pusaka Indah memiliki harga terjangkau, apalagi dengan soto nendangnya dijamin bikin ketagihan datang lagi dan lagi.
Meski dari luar warung soto ini terlihat sempit karena diapit bangunan lain, tetapi kamu akan dibuat terkesan setelah mengetahui di dalamnya luas dan terdapat banyak kursi. Bahkan pengunjung tak perlu lagi menunggu lama, dalam beberapa menit saja langsung bisa mencicipi kelezatan soto khas warung ini. Tertarik mengunjungi Depot Pusaka Indah?
Alamat: Jalan Veteran Pasar Pagi, Samarinda
Jam Buka: 06.00 – 13.00 WIB
Harga: Mulai Rp11.000 – Rp16.000
15. Pondok Steak Sari Pasifik
Jika kamu sedang mencari hidangan hangat dan tidak terlalu berat, maka cocok mencicipi steak di tempat makan Samarinda ini. Selain tekstur dagingnya empuk, rasa steak-nya pun gurih beraroma khas rempah Indonesia. Rumah makan satu ini terkenal dengan lokasinya yang menawan.
Hampir seperti prasmanan dengan meja panjang yang muat dipakai untuk satu keluarga. Bukan hanya itu, menu steak yang ditawarkan pun ada beragam pilihan. Dagingnya juga memakai daging sapi dan ayam, jadi tak perlu diragukan lagi tekstur empuk ketika gigitan pertama.
Selain itu, lokasi Pondok Steak Sari Pasifik cukup luas, bahkan tempat parkirnya pun lapang. Cukup sediakan dompet sedikit tebal untuk menu keluarga di tempat makan ini. Jika tertarik datang ke restoran ini, kamu bisa datang pagi untuk mendapatkan tempat duduk.
Alamat: Jalan Panglima Batur N No 5-7, Pelabuhan, Samarinda
Jam Buka: 09.00 – 22.00 WIB
Harga: Sekitar Rp50.000
16. Samarinda Ichiban Sushi
Kalau sedang bosan dengan makanan China atau hidangan nusantara, kamu bisa mencoba kuliner Jepang di Samarinda. Salah satunya di restoran di Samarinda Ichiban Sushi. Di sini pengunjung bisa memesan sushi mentah atau matang sesuai selera dengan harga terjangkau.
Ada pula menu lain yang tak kalah lezat, yakni kue beras atau takoyaki. Tempatnya berkonsep minimalis modern, membuat siapapun nyaman dan senang ketika datang ke restoran Jepang ini. Kamu bebas memilih tempat duduk di outdoor atau indoor.
Namun, perlu diketahui jika memilih makan di ruang luar restoran akan memberi suasana ramai. Jadi setidaknya kamu harus menyiapkan diri untuk menambah keseruan di restoran ini.
Alamat: Jalan Untung Suropati Nomor 8, Karang Asam Ulu, Samarinda
Jam Buka: 10.00 – 21.00 WIB
Harga: Mulai Rp40.000
Berbagai pilihan tempat berwisata kuliner di Samarinda bisa jadi jujugan saat singgah di kota ini. Jangan sampai kamu melewatkan untuk mencicipi ragam kuliner dengan cita rasa khas dan nikmat ya sobat Kuliner Kota! Puaskan lidah dan lupakan acara diet kamu, karena berbagai menu yang disuguhkan tempat makan di Samarinda ini pastinya nikmat dan bikin nagih. Jadi, sudah menentukan pilihan ingin berkunjung ke tempat makan di Samarinda mana lebih dulu?
Tidak ada komentar