1. Kuliner

25 Kuliner dan Makanan Khas Bogor Paling Enak 2021

Apakah kamu sedang mencari kuliner di sekitar kotamu yang dijamin enak dan puas?  Untuk warga Bogor, cuaca hujan sudah menjadi hal yang biasa. Slogan “Kota Hujan” telah melekat pada kota ini. Berada di antara dua kaki gunung, membuat intensitas hujan di kota ini lebih tinggi dari kota yang lain. Hujan tak hanya mempengaruhi kegiatan kamu sehari-hari, tetapi di kota Bogor, cuaca hujan juga mempengaruhi Ragam Kuliner Bogor. Sebagian besar makanan khas Bogor adalah makanan yang berkuah. Mengapa? 

Cuaca hujan dengan udara dingin membuat banyak masyarakat menggunakan berbagai cara untuk menghangatkan diri, termasuk menggunakan makanan berkuah. Kuah hangat dengan beragam rempah dan rasa membuat tubuh lebih tenang, rileks, dan tentunya hangat. Nah, karena itulah wisata kuliner Bogor selalu dicari. Tertarik untuk mencicipi kuliner khas kota hujan ini? Yuk cek artikel berikut ini. 

1. Laksa

Laksa Bgor
Laksa Bogor, Foto oleh Berita Satu Com

Eits, bukan pasta lasagna dari Italia ya. Laksa merupakan makanan khas Bogor dengan mie sebagai bahan utamanya lalu disiram kuah kuning santan yang nikmat. Cita rasa pedas gurih, dan segar menjadi satu dalam sebuah hidangan nikmat ini. Laksa Bogor disajikan dengan tauge rebus, ketupat, oncom, daun kemangi, suwiran ayam dan potongan telur sebagai toppingnya. Gimana? Cukup bikin perut lapar bukan kuliner Bogor satu ini?

2. Soto Mie Bogor

Soto Mie Bogor
Soto Mie Bogor, Foto oleh IG @ Intan Karinaijo

Tak seperti soto kuning pada umumnya, soto Mie Bogor menggunakan kuah berwarna coklat cenderung merah. Selain itu, seperti namanya, soto ini menggunakan mie kuning dan bihun sebagai pengganti nasi. Kuah light dengan potongan tomat, daging sapi dan irisan kol akan menyegarkan tubuh setelah pulang dari kerja. Nikmat dan pastinya cocok sebagai makanan untuk menyambut kamu dari lelahnya aktivitas bukan?

3. Toge Goreng

Toge Goreng Bogor
Toge Goreng Bogor, Foto oleh IG @ Resep Mertua

Makanan sederhana ini juga menjadi makanan khas dari kota hujan loh sobat Kuliner Kota! Toge rebus dimasak dengan oncom, daun kucai dan mie kuning. Lalu berpadu dengan bumbu oncom serta tauco yang legit dan gurih ditambah sedikit kecap manis di atasnya. Bisa kebayangkan kenikmatan makanan khas Bogor ini saat disantap kala hujan?

4. Doclang

Doclang Bogor
Doclang Bogor, Foto oleh IG @ T Agustin3738

Nama makanan yang satu ini cukup unik. Doclang adalah makanan khas Bogor yang sangat simpel. Terdiri dari potongan lontong, tahu dan kentang lalu disiram dengan kuah kacang kental serta ditambahkan kerupuk. Pasti kamu mulai bertanya “Apa bedanya dengan gado-gado biasa?“. Doclang Bogor tidak menggunakan sayuran seperti gado-gado. Kuah Doclang lebih kental dan memiliki tekstur kacang yang lebih halus. Jadi, sangat nikmat pastinya dan wajib banget untuk kamu coba saat berada di Bogor.

5. Asinan Bogor

Asinan Bogor
Asinan Bogor, Foto oleh IG @ Synthiatjipto

Kalau kamu menyebut kuliner khas Kota Bogor, pasti langsung teringat dengan asinannya. Segarnya berbagai macam buah tropis dengan kuah asam manis yang pas untuk dimakan saat hujan. Apalagi jika ditambahkan dengan renyah kerupuk mie yang khas dengan warna cerah membuat Asinan Bogor semakin nikmat. Tertarik untuk mencoba kelezatan makanan khas Bogor satu ini?  

6. Es Pala

Es Pala Bogor
Es Pala Bogor, Foto oleh IG @resto.leuit.ageung

Minuman satu ini menggunakan manisan pala yang memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh. Manis pala yang khas membuat tenggorokan lega dan tentunya menyegarkan. Tidak hanya pas diminum saat panas, Es Pala juga dapat diminum saat cuaca hujan. Minuman khas Bogor ini bikin kangen kampung halaman. Jadi, mau mencoba kelezatan serta beragam manfaat Es Pala khas Bogor ini?

7. Kacang Bogor 

Kacang Bogor
Kacang Bogor, Foto Oleh Id Wikipedia Org

Kacang Bogor berbeda dengan kacang tanah biasa. Tidak banyak yang membudidayakan kacang ini di kota lain.Namun tenang, kacang ini banyak dijual di pinggiran jalan karena itulah kamu wajib menjajal kuliner Bogor satu ini. Bentuk dan rasa yang unik sering dicari orang untuk menjadi cemilan sehat. Ada banyak cara dalam menikmati kacang Bogor, bisa digoreng atau direbus. Simpel dan nikmat dua hal yang bisa menggambarkan Kacang Bogor saat disantap di tengah dinginnya cuaca kota Bogor.

8. Es Bir Kotjok Bogor

Es Bir Kotjok Bogor
Es Bir Kotjok Bogor, Foto oleh Travel Kompas Com

Minuman ini halal loh. Meskipun memiliki unsur nama “bir” tetapi minuman khas Bogor ini tidak mengandung alkohol sama sekali. Terbuat dari berbagai macam rempah seperti jahe, kayu secang, kapulaga, cengkeh dan kayu manis membuat Es Bir Kotjok Bogor ini menyehatkan. Disajikan dengan es batu lalu dimasukkan pada tempat dan dikocok sebentar, tuang pada gelas, dan siap dinikmati. Nikmat, hangat, dan pastinya tidak boleh terlewatkan untuk kamu coba.

9. Dodongkal 

Jajanan Dodongkal ini pas banget untuk makanan ringan saat hujan. Manisnya gula merah menyempurnakan kenikmatan perpaduan manis dan gurihnya tepung beras dicampur dengan kelapa. Dibuat dengan berlapis-lapis membuat tampilan Dodongkal Bogor lebih cantik dan menggugah selera. Hidangan khas Bogor ini cocok untuk menemani secangkir teh dan kopi hangat di musim hujan. Lumernya gula jawa akan pecah di mulut. Tertarik mencoba makanan khas Bogor satu ini?

Dodongkal Bogor
Dodongkal Bogor, Foto oleh IG @meingvery9494

10. Bapatong

Bapatong adalah sebuah singkatan dari Bakso Kupat Gentong. Bapatong Bogor sering dicari para pelancong yang mencari kuliner khas Bogor. Perpaduan nikmatnya daging bakso yang kenyal dengan kuah segar yang gurih sangat sempurna jika disantap selagi panas. Untuk itu, ketika kamu bertandang ke Bogor, belum sah jika tidak mencoba kuliner khas satu ini.

Bapatong
Bapatong, Foto oleh Bogor Net

11. Cungkring

Cungkring Bogor
Cungkring Bogor, Foto oleh IG @ Candu Kuliner

Memiliki nama yang cukup unik, Cungkring merupakan kuliner khas Bogor yang wajib dicoba. Cungkring adalah nama makanan yang terdiri dari bibir sapi, otot kaki sapi, peyek tempe dan lontong lalu disiram dengan saus kacang dan kecap. Kenikmatan renyahnya rempeyek dipadukan dengan empuknya otot sapi membuat banyak orang tergoda untuk memakan Kuliner Bogor satu ini.

12. Pepes Sagu 

Pepes Sagu Bogor
Pepes Sagu Bogor, Foto oleh Good Indonesian Food Com

Jika di Jawa Timur pepes berisi ikan, jamur dan tahu, di Kota Bogor ada pepes yang manis, yaitu Pepes Sagu. Ada beberapa varian dari Pepes Sagu Bogor yaitu, pepes sagu pisang dan pepes sagu nangka. Legitnya adonan dikombinasikan dengan manisnya pisang membuat makanan khas dari Bogor satu ini banyak diminati sebagai teman ngopi di saat hujan.

13. Asinan Jagung Bakar

Asinan Jagung Bakar Bogor
Asinan Jagung Bakar Bogor, Foto oleh Masakan Dapurku Com

Asinan Jagung Bakar berbeda dengan asinan buah dan sayur. Berisi irisan timun, jagung bakar, gula dan sedikit garam lalu disiram kuah asinan yang segar, pedas, gurih serta manis. Rasa smokey dari jagung menambah cita rasa nikmat kuliner Bogor satu ini. Untuk itu, ketika bertandang ke kota hujan wajib banget mencoba makanan khas satu ini?

14. Ubi Bakar Cilembu

ubi bakar cilembu
Ubi Bakar Cilembu, Foto Oleh Tagar Id

Ketika sedang memasuki daerah puncak Bogor, kamu dapat menemukan berbagai tempat berjualan Ubi Bakar Cilembu yang terkenal manis dan empuk di sana. Seperti namanya kuliner Bogor ini memiliki cita rasa semanis madu yang bikin siapapun tergoda mencicipinya. Cita rasa yang menggugah selera serta aroma khas yang menggoda membuat kamu wajib banget mencicipi hidangan ini.

15. Soto Kuning

soto kuning bogor
Soto Kuning, Foto Oleh Ekbisnews Com

Seperti namanya, makanan khas Bogor satu ini memiliki tampilan warna kuning yang otentik. Warna kuning khas tersebut berasal dari kunyit yang dicampur bersama santan dan bumbu rempah. Soto Kuning dihidangkan dengan bahan pelengkap seperti babat, kikil dan daging yang dapat disesuaikan. Cita rasanya yang khas serta aroma yang menggugah selera membuat Soto Kuning wajib kamu coba.

16. Ayam Goreng Aroma

ayam goreng aroma
Ayam Goreng Aroma, Foto Oleh Foodrooter Blogspot Com

Ayam Goreng Aroma merupakan menu andalan sebuah resto yang bertempat di Taman Kencana Bogor. Bahan utama yang digunakan yaitu daging ayam. Perpaduan rasa gurih juga aroma khas membuat siapa saja dapat terpikat. Ayam Goreng Aroma semakin nendang jika disandingkan dengan sambal cabai dan lalapan. Perpaduan rasa yang sempurna akan pecah di mulut ketika kamu mulai menyuap lagi dan lagi.

17. Mie Janda

mie janda
MIe Janda, Foto Oleh Makanisasi Blogspot Com

Eits! Jangan sampai terkecoh dengan namanya ya sobat Kuliner Kota! Mie Janda adalah singkatan dari Mie Jawa Sunda yang berarti mie tersebut berasal dari daerah Sunda, bukan yang dimaksudkan sebagai benar-benar “Janda”. Kuliner khas Bogor ini cukup populer di kalangan masyarakat Jawa Barat termasuk Bogor sendiri. Tekstur Mie Janda yang kenyal dan lembut juga rasa gurih semakin sedap saat disantap. Selain itu, dilengkapi dengan topping berupa berupa kombinasi telur puyuh, pangsit dan bakso makin bikin rasa sempurna serta pecah di mulut. Untuk Sudah siap mencoba Mie Janda sebagai menu mie andalan?

18. Bakso Setan

bakso setan
Bakso Setan, Foto Oleh Food Detik Com

Meskipun terkenal dengan namanya yang nyeleneh, Bakso Setan merupakan kuliner Bogor yang disukai banyak orang. Selain namanya yang unik, Bakso Setan juga disajikan dalam porsi super besar dengan penyajian berbeda antara kuah dan mienya. Untuk bahan pembuatannya sendiri juga hampir sama dengan bakso pada umumnya. Bedanya rasa gurih dengan porsi yang bakal bikin kamu kenyang membuat kuliner Bogor ini wajib dicoba.

19. Mie Rampok

mie rampok
Mie Rampok, Foto Oleh Kulinerfiesta Com

Mie Rampok terkenal akan keunikannya yang merajalela, juga patut untuk dijajal para wisatawan yang baru saja mengunjungi Bogor. Kuliner ikonik ini memiliki isian berupa mie basah, daun bawang dan sayap ayam yang kemudian disiram kuah kari. Semakin nikmat lagi jika makanan khas Bogor tersebut dihidangkan dengan kerupuk dan sambal pedas. Perpaduan rasa nikmat dan pecah di mulut bakal bikin kamu tergoda untuk menambah porsi.

20. Sate Sumsum dan Ginjal Sapi

sate sumsum dan ginjal sapi
Sate Sumsum dan Ginjal Sapi, Foto Oleh Rachmaamalia WordPress Com

Hidangan sate sudah tak dapat lagi ditolak kehadirannya. Sate Sumsum dan Ginjal Sapi khas Bogor adalah salah satu varian sate nikmatnya tiada tara. Kuliner Bogor satu ini dibuat dari olahan daging dan tambahan sumsum juga ginjal sapi. Aromanya menggugah selera, rasa gurih dan kenyal yang diberikan akan menambah selera makan kamu. Jadi gunakan waktu luang untuk mengisi perut dengan Sate Sumsum dan Ginjal Sapi bersama nasi hangat.

21. Ceker Ranjau

ceker ranjau
Ceker Ranjau, Foto Oleh Zomato Com

Siapa penggemar ceker disini? Wajib untuk mencicipi Ceker Ranjau yang populer akan pedas membakar lidahnya. Hidangan khas Bogor tersebut akan terasa semakin lezat sebab tambahan kuah kari pedas yang dituangkan di atas ceker dan disantap bersama nasi hangat. Ceker Ranjau memiliki rasa pedas khas dan benar-benar dapat membuat mata melek seketika karena pedasnya yang gila. Untuk itu, bagi kamu pecinta pedas wajib banget mampir mencoba kuliner khas Bogor ini.

22. Pangsit Pengantin

Pangsit Pengantin
Pangsit Pengantin, Foto Oleh Bogor Tribunnews Com

Kuliner khas Bogor memang memiliki nama-nama yang selalu unik, misalnya saja kuliner Bogor Pangsit Pengantin. Dulu, Pangsit Pengantin memang dihidangkan untuk para pasangan muda yang sedang dilanda asmara, namun seiring berkembangnya zaman makanan tersebut dapat dikonsumsi oleh seluruh masyarakat. Memiliki perpaduan rasa sedap dan segar membuat hidangan ini disukai semua kalangan. Untuk isiannya sendiri berupa ayam cincang, irisan daun bawang, rollade dan bihun. Makin terasa nikmat ketika menyantap Pangsit Pengantin selagi masih hangat.

23. Talas Khas Bogor

talas khas bogor
Talas Khas Bogor, Foto Oleh Kompasiana Com

Talas khas Bogor bisa dikatakan menjadi legenda sejak zaman dulu. Cara pengolahannya pun cukup sederhana, cukup dengan mengukus Talas layaknya mengukus brownies dan sejenisnya. Untuk proses pengukusannya dibagi menjadi dua warna, yakni pada bagian kuning mengarah ke bawah dan bagian ungu berada pada lapisan atas. Talas Khas Bogor akan makin nikmat disantap sebagai camilan bersama secangkir teh maupun kopi di kala hujan.

24. Lumpia Basah

lumpia basah
Lumpia Basah, Foto Oleh Bogor Tribunnews Com

Lumpia merupakan sejenis jajanan yang umum menggunakan isian sayur-mayur dan kulit lumpia yang digoreng. Namun berbeda dengan Lumpia Basah khas Bogor ini. Makanan khas Bogor tersebut berisi tahu, ebi giling, cacahan bengkoang, telur dan tahu. Sedangkan sajiannya hanya menggunakan adonan kulit lumpianya saja dan tanpa diolah lagi. Soal rasa yang ditanya, meski berbeda dengan lumpia pada umumnya, jajanan ini tetap menjadi kuliner khas yang terkenal enak dan menyehatkan. Jadi ingin mencoba seberapa nikmatnya kuliner khas dari Bogor ini?

25. Roti Unyil

roti unyil
Roti Unyil, Foto Oleh Tokopedia Com

Sedang mencari jajanan lucu dan unik di Bogor? Kamu dapat mencoba Roti Unyil sebagai pilihan terbaik. Jajanan tersebut memiliki bentuk yang mungil, oleh sebabnya nama Roti Unyil tercetus dan dikenal banyak orang. Dengan ukurannya yang kecil, maka kamu dapat memakannya hanya dalam satu lahapan saja. Rasanya tetap manis dan lezat walau mini. Selain itu, jajanan nikmat ini juga bisa dijadikan sebagai oleh-oleh khas Bogor untuk keluarga di rumah.

Bagaimana siap memanjakan lidah dengan kuliner khas Bogor? Untuk itu siapkan budget khusus dan jadwalkan waktu untuk mencicipi ragam kuliner enak diatas. Etis jangan lupa bawa juga semua oleh-oleh khas Bogor yang tidak kalah menggoda. Jadikan momen manis liburan kamu di Kota Hujan lebih berwarna dan berkesan dengan membawa semua buah tangan khasnya.

Baca Juga : 37 Makanan Khas Jawa Barat yang Terkenal Nikmat!


Reaksi orang terhadap cerita ini

Komentar untuk: 25 Kuliner dan Makanan Khas Bogor Paling Enak 2021
  • 8 Mei 2020

    Halo kak, boleh banget dijadikan ebook.
    Tapi jangan lupa cantumkan creditnya ke link websiter kami ya..:) Karena dengan begitu akan membantu kami untuk terus eksis memberikan konten-konten terbaik seputar kuliner di Indonesia.

    Balas
  • 8 Juni 2020

    Jadi pingin nyobain Laksa lagii…!!!

    Balas
  • 9 Juni 2020

    jadi pengen ke maen ke bogor nyobain semua kulinernya !

    Balas

Tulis respon

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ARTIKEL TERBARU

Bogor, bukan  hanya menawarkan keindahan alamnya yang memukau, tetapi juga sisi romantis yang tak kalah memikat. Bagi para pasangan yang ingin merayakan momen spesial bersama, dengan dinner romantis, Bogor menghadirkan berbagai tempat dinner romantis yang sempurna untuk menciptakan kenangan tak terlupakan. Di artikel ini, mari kita jelajahi beberapa tempat dinner romantis di Bogor yang bisa […]
Malang merupakan salah satu  kota yang terkenal dengan keindahan alamnya. Selain itu, juga menawarkan berbagai pilihan menarik untuk menghabiskan waktu bersama pasangan, termasuk salah satunya dinner romantis. Saat menari tempat dinner romantis, salah satu yang menjadi pertimbangan, yakni suasananya yang intim dan berkesan. Berikut ada 6 tempat dinner romantis di Malang yang dijamin bikin dinner […]

Trending