1. Oleh-Oleh Khas

5 Oleh-Oleh Khas Bontang Terlaris & Selalu Jadi Incaran

Jalan-Jalan ke Kalimantan belum terasa lengkap kalau tidak mampir ke Kota Bontang. Kota Bontang menyimpan pesona keindahan alam, budaya sampai kuliner yang patut untuk di explore. Tidak cukup sampai disitu, Kota Bontang juga punya berbagai oleh-oleh khas yang siap jadi buah tangan untuk keluarga di rumah. Namun tahukah kamu dari sekian banyak oleh-oleh Bontang yang bisa dibawa pulang 5 buah tangan ini yang paling diburu para wisatawan. Berikut daftar apa saja ke 5 oleh-oleh khas dari Bontang tersebut.

1. Keminting

Oleh-oleh khas Bontang yang pertama harus kamu bawa pulang adalah Keminting. Salah satu kue yang terbuat dari campuran tepung terigu, tepung kanji, gula jawa dan aneka bahan lainnya. Tekstur yang agak keras serta cita rasanya yang manis bakal pecah di mulut saat kamu pertama menggigitnya. Selain itu, harganya juga terjangkau lho! Kamu hanya perlu mengeluarkan uang sekitar Rp20.000 saja per 200 gram maka kenikmatan kue Keminting bisa kamu bawa pulang. 

Keminting Bontang
Keminting, Foto oleh Buka Lapak Com

Untuk mendapatkan oleh-oleh khas dari Bontang ini, kamu bisa membelinya di seluruh pusat oleh-oleh yang tersebar di Kota Bontang. Eits, satu informasi lagi buat kamu yang akan membagikan buah tangan ini kepada sanak saudara, Keminting juga dijual dengan ukuran yang lebih besar. Jadi, kamu bisa membawanya pulang sesuai selera dan budget.

2. Lempok Durian

Menjadi salah satu oleh-oleh khas Bontang, Lempok Durian juga bisa kamu temukan di kota-kota lain di daerah Kalimantan dan Sumatra lho! Seperti namanya bahan dasar makanan ini adalah durian yang diolah mirip dengan dodol tetapi tanpa tambahan tepung, hanya buah durian, gula dan aneka bahan lainnya. Rasanya yang manis dan legit bakal jadi favorit kamu para pecinta olahan durian.

Lempok Durian Bontang
Lempok Durian, Foto oleh Travel Tribun News Com

Di jual di berbagai toko oleh-oleh di Bontang, Lempok Durian dikemas dalam wadang berbagai ukuran yang memudahkan kamu untuk membelinya sesuai budget dan kebutuhan. Jadi, mau membawa berapa banyak oleh-oleh khas Bontang Lempok Durian untuk keluarga di rumah?

3. Amplang

Belum lengkap pulang dari Bontang, kalau belum bawa Amplang. Amplang menjadi salah satu oleh-oleh khas Bontang yang digemari para wisatawan lokal maupun mancanegara. Amplang sendiri merupakan sejenis kerupuk yang terbuat dari campuran ikan tenggiri atau gabus dengan tepung serta aneka bahan lainnya. Aroma ikan yang khas serta rasanya yang gurih cocok untuk camilan dalam perjalanan ataupun teman makan di berbagai suasana.

Amplang Bontang
Amplang, Foto oleh Jual Oleh Oleh Bontang Blogspot Com

Kamu juga bisa membawa pulang Amplang dengan berbagai cita rasa lho! Mulai dari ladang hitam, ayam bawang, keju dan aneka rasa lainnya. Cukup mengeluarkan uang mulai dari Rp25.000 saja maka kamu bisa membawa pulang kenikmatan Amplang untuk keluarga di rumah. Jadi, mau beli Amplang dengan rasa apa untuk dibawa pulang?

4. Gula Gait

Menjadi salah satu jajanan di daerah Kalimantan yang eksis hingga saat ini, Gula Gait bisa jadi buah tangan untuk dibawa pulang. Menjadi oleh-oleh khas Bontang yang selalu jadi favorit para pecinta permen, Gula Gait sendiri terbuat dari gula aren yang diolah dengan aneka bahan lainnya. Memiliki bentuk coklat yang mirip seperti kayu, serta keras menjadikan Gula Gait cocok disantap untuk teman minum kopi maupun teh di sore hari.

Gula Gait Bontang
Gula Gait, Foto oleh Bigsta Net

Kini, Gula Gait juga memiliki aneka rasa lain lho, yang bisa jadi pilihan! Mulai dari original, wijen, kacang sampai teh hijau juga ada. Cita rasanya yang manis dan khas bakal bikin kamu ketagihan untuk menggigit Gula Gait sampai tidak tersisa. Nah, jika tertarik membawa Gula Gait sebagai oleh-oleh dari Bontang, kamu bisa membelinya di berbagai pusat oleh-oleh di Kota Bontang ini.

5. Batik Kuntul Perak

Jika ingin membawa souvenir khas Bontang sebagai buah tangan, maka Batik Kuntul perak adalah pilihan terbaiknya. Menjadi salah satu cinderamata khas dari Bontang, Batik Kuntul Perak memiliki motif khas yaitu burung kuntul yang memiliki filosofi burung penduntul yang penuh semangat. Sama seperti penduduk Bontang yang terdiri dari orang-orang pendatang. Mereka berkelompok dan berkumpul membentuk suku. Mereka sangat ber energik dalam melakukan aktivitas sehari-hari.

Batik Kuntul Perak Bontang
Batik Kuntul Perak, Foto oleh Info Batik Id

Unik bukan cinderamata khas Bontang ini? Untuk mendapatkan Batik Kuntul Perak sebagai buah tangan kamu bisa membelinya di berbagai toko oleh-oleh dalam bentuk kain ataupun sudah menjadi aneka model pakaian. Jadi, kapan lagi bawa oleh-oleh khas Bontang untuk kenang-kenangan sekaligus melestarikan warisan budaya, kalau bukan Batik Kuntul Perak ini pilihannya.

Dari 5 oleh-oleh khas Bontang diatas, memang selalu jadi incaran para wisatawan untuk dijadikan buah tangan untuk keluarga di rumah. Tapi jangan salah, kamu juga masih bisa membawa pulang oleh-oleh lainnya juga lho! Seperti pernak-pernik maupun makanan khas Bontang. Jadi, sudah menentukan pilihan berapa banyak oleh-oleh khas dari Bontang yang akan kamu bawa pulang?

Reaksi orang terhadap cerita ini

Komentar untuk: 5 Oleh-Oleh Khas Bontang Terlaris & Selalu Jadi Incaran
  • 3 Juni 2020

    👍👍👍

    Balas
  • 11 Juni 2020

    Oleh-Oleh khas Bontang ini emang paling ditungguin sih, kalau pas pulang ke Jawa…

    Makasih KulinerKota jadi kangen bontang aku, 🙁

    Balas

Tulis respon

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

ARTIKEL TERBARU

  Ragam oleh-oleh khas Batang bisa Anda temukan dengan mudah sebagai buah tangan ketika berkunjung di daerah ini. Batang merupakan sebuah kabupaten di Jawa Tengah yang menyimpan pesona alam memukau sehingga sering dikunjungi saat liburan. Artikel ini akan memberikan referensi oleh-oleh khas Batang yang bisa Anda jadikan buah tangan. Untuk lebih lengkapnya, yuk simak ulasan berikut […]

Trending

Kota Sorong terkenal akan destinasi wisata alamnya yang menakjubkan hingga oleh-oleh khas Sorong yang bermacam-macam. Selain pernak-pernik, batik cenderawasih, dan noken yang berbau etnis, kamu juga bisa mengeksplorasi kuliner khas Sorong. Setelah puas berlibur di sana, berburu oleh-oleh khas Papua, khususnya Sorong adalah salah satu hal yang tidak boleh dilewatkan. Nah, bagi kamu yang masih […]
Padang, ibukota Sumatera Barat, tak hanya terkenal dengan keindahan alam dan budayanya, tetapi juga kulinernya yang menggoda selera. Bagi para pecinta kuliner, mencicipi masakan Padang yang kaya rempah dan penuh cita rasa bisa menjadi pengalaman tak terlupakan. Namun, perjalanan kuliner tak lengkap rasanya tanpa membawa pulang oleh-oleh khas Padang. Beragam pilihan oleh-oleh tersedia, mulai dari […]