1. Kuliner

Menu & Store Capital Bakery, Toko Kue Legendaris Sejak 1989

Sobat Kuliner, siapa disini yang menyukai roti dan kue sebagai makanan pendamping dan penutup? Pasti kalian akan membelinya di toko kue langganan karena lebih mudah didapatkan dan tak perlu repot membuatnya di rumah.

Saat ini banyak ditemukan bakery shop yang menjual berbagai macam varian kue sampai roti dengan rasa unik dan autentik. Bakery shop menjadi salah satu industri yang besar dan sedang berkembang. Bisnis kue dari skala kecil sampai besar menawarkan banyak pilihan roti-rotian yang enak dan mudah didapat dimana saja.

Waralaba dari bisnis kue dan roti juga diprediksikan tumbuh berkembang di wilayah Indonesia pada tahun 2024. Bakery terbaik memiliki beragam menu luar biasa dengan konsep bisnis serta pelayanan hebat, semakin menarik banyak konsumen untuk singgah di bakery shop mereka.

Apabila kalian penggemar roti dan kue, wajib membaca artikel ini, karena pada kesempatan kali ini Kuliner Kota akan membagikan informasi mengenai salah satu bakery shop yang melegenda di Indonesia. Capital Bakery, mungkin terdengar tidak asing di telinga kalian, toko ini menyediakan berbagai macam roti maupun kue dan telah didirikan sejak tahun 1989, lho.

Tertarik untuk mengetahui lebih dalam mengenai Capital Bakery? Disini Kuliner Kota akan membahas mengenai daftar outlet sampai menu dan harga yang dapat menjadi referensi Sobat Kuliner saat berkunjung. Mari simak informasinya dibawah ini.

Capital Bakery, Toko Kue Legendaris Sejak 1989

Daftar Isi

Gerai toko kue yang satu ini sudah melegenda sejak tahun didirikannya yakni pada 1989. Usaha yang berasal dari Medan ini karena beberapa halangan dan faktor, membuatnya pindah haluan ke ibukota yakni Jakarta.

Nama Capital Bakery sendiri berasal dari kata “Capital” yang maknanya adalah ibukota. Sehingga, mereka memulai bisnis di Jakarta dengan nama tersebut yang kemudian dikenal di berbagai penjuru wilayah Indonesia.

Visi dari Capital Bakery adalah untuk menyenangkan konsumen dengan produknya, sehingga menjadikannya penggemar kue yang satu ini. Selain itu, perusahaan tersebut juga memiliki misi untuk menyediakan berbagai macam produk yang sehat dengan mengutamakan pelayanan terbaik.

Capital Bakery telah memiliki banyak cabang di beberapa wilayah Indonesia saat ini, dimana mereka juga tetap mempertahankan resep legendaris dari masa ke masa seperti kue black forest dan kue lapis Surabaya yang pastinya mengikuti trend zaman.

Gerai kue yang satu ini juga menyediakan berbagai macam kue ulang tahun yang unik dan menarik di setiap cabangnya. Kue dengan rasa manis yang legit membuatnya disukai banyak kalangan, selain itu banyak koleksinya mulai dari western cake seperti cheese cake, tiramisu, red velvet dan menu lain yang cocok dinikmati oleh semua kalangan usia.

Kualitas dari roti dan kuenya juga terbaik, karena tidak menggunakan bahan pengawet dalam pembuatannya.Kue produksi olahan homemade ini juga memakai metode yang higienis dan dibuat setiap hari, sehingga cita rasanya fresh from the oven. Sobat Kuliner juga dapat memesannya dengan mudah, karena tersedia di berbagai platform sampai website, kalian juga dapat memesannya secara langsung di gerai terdekat kota kamu. 

Daftar Outlet Capital Bakery di Indonesia

DaerahAlamatNomor Telepon
AngkeJalan Pangeran Tubagus Angke Kav 26 Nomor 5-7, Jakarta Barat(021) 5678 005 / 006
BandenganJalan Bandengan Selatan Blok A5/84 A, Jakarta Utara(021) 6612 978
GreenvilleJalan Komplek Greenville Blok AY Nomor 11 Jakarta, Duri Kepa, Kebon Jeruk, Jakarta Barat(021) 2119 9281
Tangerang KotaJalan Merdeka Nomor 5, Gerendeng, Tangerang(021) 5530 213
BSD, Tangerang SelatanJalan Anggrek Loka Nomor 20, BSD, Tangerang(021) 5387 193
Puri PesanggrahanJalan Pesanggrahan Nomor 26, Kembangan Selatan, Kembangan, Jakarta Barat(021) 5835 7298
KemanggisanJalan Kemanggisan Raya Nomor 3, Palmerah, Jakarta Barat(021) 2212 6132
JatiwaringinJalan Raya Jatiwaringin Nomor 251, Pondok Gede(021) 8497 1994
Kelapa GadingJalan Kelapa Gading Boulevard Raya Blok i4 Nomor 14(021) 2452 3447
Taman PalemJalan Taman Palem Lestari Blok J1 Nomor 1, Tegal Alur, Kalideres, Jakarta Barat0857 7564 0986
Hayam WurukJalan Hayam Wuruk Nomor 46, Taman Sari, Jakarta Barat(021) 2268 2880
Grand GalaxyJalan Pulo Sirih Utama Blok Ae Nomor 196, Kota Bekasi, Jawa Barat(021) 8275 5858
PluitJalan Pluit Putra Nomor 7, Pluit, Kec. Penjaringan, Kota Jakarta Utara(021) 2267 7572
Graha RayaGraha Raya Bintaro Jaya Blok N1 Nomor 9, Tangerang Selatan, Banten0817 1788 9192

Daftar Menu & Harga Kue Capital Bakery

Salah Satu Menu di Capital Bakery (sumber: Instagram)
Salah Satu Menu di Capital Bakery (sumber: Instagram)
Menu Capital BakeryHarga Capital Bakery
Oreo Delight (20×20 cm)Rp290.000
Nutty Bear (20×20 cm)Rp290.000
Tarta de Moka (10×20 cm)Rp150.000
Chocolate Passion (10×20 cm)Rp150.000
Tiramisu (20X20 cm)Rp265.000
Blueberry Cheese Cake (10×20 cm)Rp185.000

Kalian perlu ingat juga, harga menu di atas dapat berubah sewaktu-waktu. Semakin besar kue yang ditawarkan, maka harganya akan semakin mahal. Jadi, perhatikan ukuran kue saat memesan di Capital Bakery and Cake ya, Sobat Kuliner!

Baca juga: 5 Daftar Menu Best Seller Kopi Soe yang Pasti Bikin Nagih!

Nah, itulah informasi mengenai Capital Bakery Cake mulai dari fakta menarik, alamat gerai sampai menu dan harganya. Dari menu di atas, Sobat Kuliner tertarik mencicipi yang mana saja, nih?

Tidak ada komentar

Komentar untuk: Menu & Store Capital Bakery, Toko Kue Legendaris Sejak 1989

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    ARTIKEL TERBARU

    Bogor, bukan  hanya menawarkan keindahan alamnya yang memukau, tetapi juga sisi romantis yang tak kalah memikat. Bagi para pasangan yang ingin merayakan momen spesial bersama, dengan dinner romantis, Bogor menghadirkan berbagai tempat dinner romantis yang sempurna untuk menciptakan kenangan tak terlupakan. Di artikel ini, mari kita jelajahi beberapa tempat dinner romantis di Bogor yang bisa […]
    Malang merupakan salah satu  kota yang terkenal dengan keindahan alamnya. Selain itu, juga menawarkan berbagai pilihan menarik untuk menghabiskan waktu bersama pasangan, termasuk salah satunya dinner romantis. Saat menari tempat dinner romantis, salah satu yang menjadi pertimbangan, yakni suasananya yang intim dan berkesan. Berikut ada 6 tempat dinner romantis di Malang yang dijamin bikin dinner […]

    Trending