Haluskan bumbu seperti bawang merah, bawang putih, kencur, dan cabai.
Siapkan wajan, lalu panaskan minyak dan tumis bumbu halus hingga harum.Tuang daun bawang, aduk rata dan masak sebentar hingga layu.
Lalu, tambahkan 3 gelas air dan tunggu hingga mendidih. Jika sudah, masukan telur dan aduk hingga hancur.
Kemudian, tuang sosis, bakso dan mie. Masak hingga mie matang.
Tambahkan bumbu penyedap yang ada dalam bungkus mie, garam, dan gula.
Jika sudah matang semua, angkat dan sajikan selagi hangat.