Siapkan wadah, tuang tepung terigu dan tepung tapioka menggunakan saringan agar tepung tidak menggumpal.
Lalu, masukan baking powder, garam, gula pasir, telur, ekstrak vanili, santan kelapa, dan air, kemudian aduk hingga rata.
Panaskan wajan teflon dan olesi dengan margarin secukupnya agar tidak lengket. Jika sudah panas, gunakan api kecil untuk memasak adonan.
Tuang adonan menggunakan sendok sayur, lalu putar wajan agar adonan tersebar secara merata. Untuk ketebalan kulit, bisa kalian sesuaikan dengan keinginan.
Masak kulit dadar hingga matang, namun jangan sampai kering atau gosong. Lakukan hal tersebut hingga adonan habis.
Jika kulit dadar sudah jadi, buat adonan whip krim instan lalu campurkan dengan daging durian dan aduk rata.
Tuang adonan whip krim yang sudah tercampur durian di atas kulit dadar dan ratakan, baru setelah itu gulung kulit.
Dadar gulung durian siap disajikan.